Dewiku.com - Mango sticky rice merupakan salah satu makanan khas Thailand yang rasanya disukai pecinta kuliner di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Banyak juga orang yang penasaran dengan resep mango sticky rice.
Kombinasi manis dan lembut dari nasi ketan yang dicampur gurihnya santan dan disajikan bersama irisan mangga matang, menjadikan hidangan ini sempurna dalam hal cita rasa.
Bosan jajan dan mau bikin mango sticky rice khas Thailand sendiri? Berikut resep mango sticky rice.
Bahan-bahan:
- 1,5 cangkir nasi ketan (sticky rice)
- 1 cangkir santan
- 1/2 cangkir gula merah (gula jawa) atau gula pasir
- 1/4 sdt garam
- 2-3 buah mangga matang, kupas dan iris tipis
- 1 lembar daun pandan (opsional)
Cara Membuat:
- Rendam nasi ketan dalam air selama setidaknya 4 jam atau sekalian semalaman untuk mengembangkan tekstur yang lengket.
- Setelah direndam, tiriskan nasi ketan dan masukkan ke dalam kukusan yang dilapisi kain atau daun pisang serta . Pastikan kukusan sudah dipanaskan sebelumnya.
- Kukus nasi ketan selama kira-kira 30-40 menit.
- Siapkan saus santan. Campur santan, gula merah, dan garam dalam panci kecil. Bisa juga tambahkan daun pandan agar aromanya harum.
- Panaskan panci dengan api kecil dan aduk hingga gula larut dan santan mendidih. Matikan api dan sisihkan.
- Setelah nasi ketan matang, pindahkan ke dalam mangkuk besar. Tuangkan setengah dari saus santan ke nasi ketan, aduk perlahan hingga rata dan meresap.
- Ambil sejumput nasi ketan, taruh di piring saji. Tambahkan beberapa iris mangga matang di sampingnya, lalu siramkan saus santan.
Nasi ketan dapat dihidangkan dalam keadaan hangat atau dingin, tergantung selera. Kamu juga bisa menambahkan biji wijen panggang sebagai taburan.
Itulah resep mango sticky rice yang dapat kamu coba buat di rumah. Selamat memasak!
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian