Dewiku.com - Sambal bawang sangat populer di Indonesia dan punya banyak penggemar. Resep sambal bawang pun terbilang mudah sehingga kamu bisa membuatnya sendiri di rumah.
Rasa pedas dan aroma khas membuat sambal bawang cocok jadi pelengkap yang sempurna untuk beragam hidangan. Ingin membuat sambal yang tahan lama hingga bisa disimpan selama beberapa pekan?
Resep Sambal Bawang
Bahan-bahan:
- 10 cabai rawit merah
- 5 siung bawang putih
- 10 siung bawang merah
- 2 sdt terasi
- 1 sdt garam
- 2 sdm minyak goreng
- 1 sdm air jeruk limau
Cara membuat:
- Cuci cabai rawit merah, bawang putih, dan bawang merah sampai bersih.
- Iris tipis-tipis cabai rawit dan bawang merah.
- Tumbuk bawang putih dan terasi sampai halus.
- Panaskan minyak goreng di wajan dengan api sedang.
- Tumis bawang merah hingga harum dan tampak agak layu.
- Masukkan bawang putih yang telah dihaluskan. Aduk rata.
- Tambahkan terasi, aduk kembali. Lakukan sampai terasi matang dan mengeluarkan aroma yang harum. Pastikan api tetap dalam keadaan sedang supaya tidak gosong.
- Setelah matang, asukkan irisan cabai rawit merah. Aduk rata, masak hingga cabai rawit merah layu dan baunya sedap.
- Tambahkan garam secukupnya, aduk kembali.
- Tambahkan air jeruk limau, aduk rata, lalu matikan api.
- Biarkan sambal bawang dingin sebelum dikemas.
- Simpan dalam wadah kedap udara atau botol kaca steril.
Itulah resep sambal bawang yang tahan lama. Sambal bawang yang disimpan dengan benar bisa bertahan selama beberapa minggu di dalam kulkas.
Kamu dapat menyesuaikan tingkat kepedasannya sesuai selera. Jika suka ekstra pedas, tambahkan lebih banyak cabai rawit merah. Kalau malah sebaliknya, kurangi jumlah cabainya.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian