Busana crinkle belakangan ini semakin disukai banyak orang. Berawal dari tren blouse cantik ala Korea, kini bahan tersebut juga banyak dikreasikan menjadi kemeja, hijab, hingga bawahan seperti rok dan kulot.
Hanya saja, baju dengan bahan crinkle membutuhkan perawatan khusus agar lebih awet dan tidak rusak. Salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah cara mencucinya.
Apakah kamu tidak terbiasa mencuci baju secara manual dengan tangan? Dirangkum dari laman Our Everyday Life, berikut beberapa cara mencuci baju crinkle dengan mesin cuci.
1. Pisahkan dengan pakaian lainnya
Sebelumnya dicuci, pisahkan dulu baju berbahan crinkle dengan busana lainnya. Setelahnya, atur mesin cuci ke siklus atau mode lembut, lalu isi dengan air dingin.
Tambahkan deterjen secukupnya ke dalam mesin cuci yang telah berisi air. Setelahnya, masukkan baju, celana, atau hijab berbahan crinkle. Lakukan proses pencucian biasa sampai selesai.
3. Cara mengeringkan cucian
Jika biasanya kamu pakai pengering otomatis, sebaiknya keringkan bahan crinkle secara manual. Setelah proses mencuci selesai, segera keluarkan cucian, lalu peras manual dengan tangan. Ini agar tidak merusak tekstur unik kainnya.
4. Cara menjemur
Baca Juga
-
Resep Ceker Mercon, Pedasnya Bikin Nagih
-
Moroccan Sunset Intense, Parfum Beraroma Thai Tea: Unik Banget Wanginya!
-
5 Arti Mimpi Gitar: Kalau Malah Dibanting, Maknanya Apa?
-
Kuku Jadi Semakin Cantik, Simak 5 Tips Bikin Nail Art Tanpa Drama
-
Gaya Gemas Kiky Saputri Nonton Konser Coldplay, Ternyata Segini Harga Outfitnya
Jemur pakaian berbahan crinkle dengan kastok sampai benar-benar terbuka sempurna. Letakkan di tempat langsung terpapar dengan sinar matahari. Jika ingin lebih cepat kering, kamu bisa bolak-balik jemuran.
5. Angkat cucian kering
Tak perlu sampai berhari-hari, jika memang sudah kering, segera angkat cucian baju berbahan crinkle. Setidaknya pindahkan ke tempat yang tidak terkena sinar matahari secara langsung.
Itulah beberapa hal perlu diperhatikan saat mencuci busana berbagai crinkle agar lebih awet. Semoga bermanfaat!
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian