Dewiku.com - Gerai ke-10 Paris Baguette di Indonesia resmi dibuka, Jumat (24/11/2023). Berlokasi di Sun Plaza Mall, Medan, Paris Baguette menawarkan one-stop cafe-bakery yang menyajikan berbagai menu makanan dan minuman lezat andalannya.
Setiap makanan dan minuman dibuat secara fresh setiap hari. Tidak hanya breads, pastries, dan cakes, tetapi juga hot meals, berbagai macam coffee, tea, frappe, dan lainnya.
"Kami memutuskan untuk ekspansi Paris Baguette keluar kota Jakarta agar pelanggan kami di kota lainnya juga dapat menikmati pengalaman makan unik dengan konsep cafe-bakery yang menyajikan makanan dan minuman yang dibuat secara fresh, menggunakan bahan-bahan premium yang berkualitas setiap harinya," ungkap Gabrielle Halim, CEO of Erajaya Food & Nourishment, dikutip dari siaran pers.
Ada beberapa menu spesial yang hanya tersedia di Medan, yakni Smoked Salmon Caesar Salad, Norwegian Pan Seared Salmon, Chicken Spaghetti Aglio Olio, Spaghetti Bolognese, dan Salmon Carbonara Alfredo.
Terdapat pula sejumlah menu baru artisan croissant, antara lain Double Choco Meringue, Pink Berry Meringue, Aren Meringue, Chicken Crisp, Maize Cream Cheese, dan Garlic Cream Cheese.
Tak hanya itu, pelanggan juga dapat menikmati promo spesial grand opening yang berlaku pada 20-26 November 2023.
Pertama, ada promo Gratis 1 Special Cake dengan minimal pembelian Rp300 ribu. Selain itu, pengguna bank CIMB bisa mendapatkan diskon 30% hingga Rp150 ribu, BRI diskon 30% hingga Rp200 ribu, dan diskon Rp20 ribu untuk Visa contactless.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?