Dewiku.com - Ini mungkin bukan jenis mimpi yang sering diceritakan banyak. Namun, jika kebetulan pernah mengalaminya, tahukah kamu arti mimpi fondasi rumah?
Pondasi rumah merupakan bagian paling bawah yang akan menopang beban bangunan secara keseluruhan. Artinya, fondasi harus dibuat kuat agar bangunan bisa berdiri kokoh.
Lalu, apa yang mungkin terjadi saat kamu mimpi tentang fondasi rumah? Dilansir dari Dream Glossary, inilah beberapa arti mimpi fondasi rumah.
Arti Mimpi Melihat Fondasi Rumah
Mimpi ini secara umum menunjukkan bahwa kamu adalah orang yang punya rencana untuk masa depan. Kamu merasa paling aman saat punya kendali dan tidak mengandalkan dukungan orang lain untuk masa depanmu sendiri.
Arti Mimpi Membangun Fondasi Rumah
Mimpi ini melambangkan perayaan yang melibatkan keluarga. Ada hal indah yang akan terjadi padamu dan anggota keluarga dalam waktu dekat. Kamu pun ingin merayakannya bersama mereka.
Arti Mimpi Menghancurkan Fondasi Rumah
Mimpi ini adalah simbol kekecewaan. Impianmu mungkin terasa sudah berantakan dan kamu menyadari ada begitu banyak kebohongan yang selama ini tak kamu ketahui.
Ini adalah situasi yang sulit kamu terima. Itulah mengapa kamu mungkin bersikeras menolak bantuan orang lain, bahkan mencoba merusak diri sendiri.
Baca Juga
Arti Mimpi Fondasi Rumah Anda Runtuh
Mimpi ini melambangkan konflik keluarga. Kamu mungkin tak setuju dengan cara keluargamu menyelesaikan masalah dan itu membuatmu cenderung ingin berkata kasar kepada mereka.
Arti Mimpi Berjalan di Atas Fondasi Rumah
Kamu mungkin kebingungan dengan keadaan yang sedang dialami. Banyak hal yang telah terjadi akhir-akhir ini dan kamu belum selesai memproses semuanya.
Kamu harus meluangkan lebih banyak waktu untuk menenangkan dirimu sendiri dan berpikir tentang segala sesuatunya. Dengan begitu, kamu akan bisa membuat keputusan yang bijak.
Arti Mimpi Duduk di Atas Pondasi Rumah
Mimpi ini melambangkan keraguan. Ide yang telah lama kamu pikirkan belum juga terwujudkan. Waktu terus berlalu, tetapi rasanya kamu hanya diam di tempat. Jika ingin mencapai kemajuan, kamu harus mengorbankan beberapa hal.
Arti Mimpi Melukis di Atas Pondasi Rumah
Kamu adalah orang yang sangat kreatif, tetapi sayangnya kurang memanfaatkan potensi yang ada. Pekerjaanmu saat ini mungkin tak menuntut imajinasi dan inovasi, tetapi bukan berarti kamu tidak bisa mengarahkan bakatmu pada hal lain. Temukan sesuatu yang kamu sukai untuk mengembangkan potensi.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian