Dewiku.com - Menyambut akhir tahun 2023, merek alas kaki Converse resmi meluncurkan produk kolaborasi terbaru dengan film “Willy Wonka” untuk sejumlah model alas kaki klasik dari Converse.
Koleksi Converse X Wonka ini menghadirkan gaya alas kaki ikonik Converse yang dipadu dengan esensi keajaiban dunia Willy Wonka melalui perpaduan warna yang mirip dengan permen, gulali, hingga cokelat. Kolaborasi ini dihadirkan sebagai perayaan rilisnya film “Willy Wonka” pada awal Desember 2023.
Alas kaki dari kolaborasi ini merupakan alas kaki seri Chuck Taylor bertema cokelat, Ooompa Loompa dan warna menyerupai adonan gula kental di bagian insole hingga heel-nya.
Selain itu, kolaborasi ini menghadirkan seri Converse All-Star BB Trilliant CX Willy Wonka yang bertema tiket emas dan berselimutkan (coating) taburan emas, serta dikontraskan dengan interior dari bahan beludru berwarna cokelat.
Selain itu, ada pula koleksi untuk seri Willy Wonka X Converse Chuck 70 Hi Chocolate Swirl dan Willy Wonka X Converse Chuck 70 Hi Swirl. Koleksi ini menghadirkan seri Converse Willy Wonka X Converse Chuck 70 Hi Oompa Loompa dengan paduan warna oranye dan hijau di bagian talinya.
Koleksi Converse X Willy Wonka ini sudah dapat dibeli melalui situs resmi dan gerainya.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?