lifestyle

Lakukan Sejak Muda, Ini 5 Manfaat Perencanaan Keuangan yang Matang

Inilah berbagai manfaat perencaan keuangan yang baik sejak muda.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Selasa, 19 Desember 2023 | 15:30 WIB

Perencanaan keuangan memang sebaiknya dilakukan sejak muda, apalagi jika sudah punya penghasilan sendiri. Tujuannya jelas untuk mempersiapkan kebutuhan di masa depan.

Berdasarkan data dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tahun 2019, tingkat literasi keuangan Gen Z diketahui sebesar 44 persen. Angka itu dinilai mewakili tingkat literasi keuangan generasi muda masih rendah.

OJK juga mengungkapkan bahwa 60 persen pinjaman dari fintech disalurkan kepada nasabah usia 19-34 tahun atau didominasi Gen Z dan Milenial

Baca Juga: Ingin Pelesiran ke Makau? Yuk ke Event "Experience Macao", Tawarkan Wisata Berbasis Keluarga

Apa saja manfaat melakukan perencaaan keuangan sejak muda? Dilansir dari Suara.com, Manulife Indonesia mengungkap beberapa keuntungan dari perencanaan keuangan yang perlu diketahui generasi muda.

Ilustrasi uang. (Unsplash/Bady QB)

1. Menciptakan kebiasaan baik

Mengembangkan kebiasaan perencanaan keuangan yang bijak akan membuat seseorang semakin disiplin secara finansial. Ini sangat penting untuk membuat keputusan keuangan yang lebih bijak, mencegah pengeluaran impulsif, dan tetap berkomitmen pada tujuan keuangan jangka panjang.

Baca Juga: Apa Itu Wedding Robe? Dikenakan Mahalini sebelum Ijab Kabul

Pola pengelolaan keuangan yang baik juga membuatmu lebih adaptif terhadap situasi dan kondisi nan dinamis. Pada akhirnya, kebiasaan tersebut dapat membantu mengendalikan masa depan finansialmu.

2. Mengantisipasi hal-hal tak terduga

Jangan terlalu buru-buru ingin merasa aman dan nyaman secara finansial dengan memiliki dana pensiun yang terjamin, liburan, punya kendaraan baru, dan lain-lain. Padahal, sebelumnya kamu perlu memiliki pondasi keuangan yang sehat dan kesiapan untuk menghadapi berbagai hal-hal tidak terduga dalam hidup, seperti keluarga atau diri sendiri yang jatuh sakit, perbaikan kendaraan, hingga kehilangan pekerjaan.

Asuransi memainkan peran penting dalam perencanaan keuangan dengan memberikan perlindungan terhadap berbagai risiko dan ketidakpastian di masa depan.

3. Menambah pemasukan untuk mencapai aspirasi finansial

Pertimbangkan untuk mulai fokus menambah pemasukan dari sumber-sumber lain, salah satunya investasi. Investasi memungkinkan kamu bisa menyikapi berbagai tantangan keuangan, seperti inflasi, mendiversifikasi portofolio, hingga akhirnya mencapai kenyamanan finansial.

Namun, jangan sembarangan memilih instrumen investasi. Pastikan produk investasi yang dipilih sesuai dengan pemasukan, tujuan keuangan, profil risiko, kebutuhan hingga jangka waktu yang kamu targetkan.

4. Membantu mencapai tujuan keuangan jangka panjang

Setelah mendapatkan pemasukan dari pekerjaan maupun investasi, saatnya berupaya mencapai tujuan keuangan jangka panjang, misalnya memberli rumah, mobil, atau masa pensiun. Pengelolaan keuangan yang baik tentu sangat berperan penting.

5. Mengatur aset menjadi peninggalan berharga

Baca Juga: 8 Arti Mimpi Gereja, Saatnya Memperkuat Iman

Pada akhirnya, perencanaan keuangan yang matang akan membantumu menumbuhkan aset seiring berjalannya waktu. Dengan menerapkan strategi seperti investasi, asuransi, perencanaan, dan optimalisasi pajak, kamu bisa melindungi aset dan memastikan peninggalan finansial yang langgeng dan berharga. 

lifestyle

Ingin Pelesiran ke Makau? Yuk ke Event "Experience Macao", Tawarkan Wisata Berbasis Keluarga

Tak cuma kasino, Makau ternyata memiliki banyak pilihan wisata berbasis keluarga.

lifestyle

8 Arti Mimpi Gereja, Saatnya Memperkuat Iman

Arti mimpi datang ke gereja juga bisa berkaitan dengan perasaan putus asa.

lifestyle

7 Arti Mimpi Suami Meninggal, Ternyata Tak Selalu Bermakna Buruk

Pernah mimpi melihat suami meninggal? Cari tahu maknanya di sini!

lifestyle

4 Zodiak Paling Konsisten Olahraga, Rajin Latihan di Pusat Kebugaran

Inilah beberapa zodiak yang paling bisa jadi komitmen untuk rajin nge-gym.

lifestyle

Kolaborasi Traveloka dan Baby Shark, Ajak Keluarga Jelajahi Dunia dengan Diskon Istimewa!

Untuk menghadirkan momen istimewa saat liburan, Traveloka melakukan kolaborasi dengan The Pinkfong Company, perusahaan hiburan global di balik ikon Baby Shark.