Dewiku.com - Tidak mudah menghadapi istri ngambek. Seringkali dibutuhkan kesabaran ekstra untuk meredakan kemarahan atau kekecewaan yang dirasakan istri.
Masalah istri ngambek juga pernah dihadapi Arie Kriting. Pada tayangan YouTube Indah Permatasari yang diunggah November 2023 lalu, Arie menceritakan momen ketika mengunjungi kontrakan lamanya bersama sang istri.
Kala itu, pasangan ini tampak sibuk membersihkan rumah kontrakan mereka. Di bagian belakang, terdapat dua akuarium yang kemudian membuat Arie Kriting teringat cerita pertengkarannya dengan Indah.
"Akuarium kita ada dua. Ini akuarium yang saya beli sama Nona (Indah Permatasari) waktu bertengkar," tutur Arie Kriting.
Tidak disangka, Indah Permatasari ternyata kabur ke tempat penjual pisang. Ada juga pedagang ikan dan akuarium di tempat yang sama.
"Saya sama Nona bertengkar. Dia kabur dari rumah. Saya cari dia, saya kejar. Saya kira dia ke mana ternyata dia pergi beli pisang," ungkap Arie Kriting.
"Hujan, hujan dia pergi beli pisang. Terus di sebelahnya penjual pisang itu ada penjual ikan dan akuarium. Saya lihat-lihat ikan dan akuarium, 'Eh kayaknya kita butuh akuarium di rumah'. 'Boleh'," lanjut Arie, mereka ulang percakapannya dengan sang istri kala itu.
Hal tersebut secara tak terduga menjadi momen Arie Kriting dan Indah Permatasari berbaikan. Keduanya pun pulang dengan membawa pisang dan akuarium berisi ikan.
Kisah pertengkaran Arie Kriting dan Indah Permatasari yang berujung akur kembali ini dibagikan ulang oleh akun TikTok velvetrose084. Banyak warganet memuji sikap Arie Kriting dalam menghadapi istri ngambek.
Baca Juga
"Simpel tapi nggak semua orang bisa. Lagi berantem, dicariin, dikejar," komentar seorang warganet.
"Bertengkar, kabur, dicari, dikejar, dibujuk. Cuma laki-laki yang bener sayang yang bisa begitu," komentar warganet lainnya.
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari