Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Mimpi jatuh dari ketinggian sering kali membuat seseorang terbangun dengan kondisi yang tidak tenang. Memangnya, apa arti mimpi jatuh dari ketinggian?
Kamu mungkin akan mengabaikan mimpi ini jika hanya terjadi sekali. Namun, bagaimana jika mimpi yang serupa terus terjadi? Kondisi tersebut bisa sangat dan menurunkan kualitas tidur.
Lalu, apa makna di balik mimpi yang bikin jantungan berdetak lebih kencan ini? Dikutip dari Healthline, berikut ulasannya.
1. Merasa Tidak Nyaman dengan Kehadiran Orang Lain
Baca Juga
Jika kamu merasa seperti didorong dari tebing dalam mimpimu, artinya ada kehadiran seseorang yang membuatmu tidak nyaman. Mimpi ini juga bisa menjadi simbol ketakutan terhadap kekuatan yang tidak terlihat.
2. Tidak Percaya Diri
Kondisi mental sangat mungkin mempengaruhi alam bawah sadar. Salah satunya saat berhadapan dengan situasi di luar kendali sehingga membuatmu tidak percaya diri. Akibatnya, kamu mungkin mimpi jatuh dengan cara tersandung atau insiden tak terduga lainnya.
3. Tanda Kebebasan
Tak selalu buruk, arti mimpi jatuh dari ketinggian juga bisa bernuansa positif. Ini adalah makna di balik mimpi terjun payung dari pesawat. Jika kamu tidak takut saat melakukannya, itu merupakan simbol melepaskan diri dari sesuatu yang negatif. Kamu jadi merasa lebih bebas dari sebelumnya.
4. Simbol Kecemasan
Ini adalah makna di balik mimpi melihat orang lain jatuh. Dalam kehidupan nyata, kamu sangat mengkhawatirkan orang ini, bisa jadi karena harus menjajalan hubungan jarak jauh.
5. Harga Diri Jatuh
Ini merupakan arti mimpi terjatuh dari lift. Jika mengalami mimpi ini, kamu disarankan untuk kembali introspeksi diri supaya bisa segera bangkit dari keterpurukan.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby