Dewiku.com - Setiap orang tentu saja bisa menjadi pasangan yang baik. Namun dalam astrologi, ada beberapa zodiak yang disebut sebagai sosok paling ideal untuk dijadikan kekasih.
Mereka ada tipe zodiak baik hati yang suka membantu orang terkasih. Membantu orang lain bisa menjadi sumber kebahagiaan sendiri.
Itulah mengapa kerap dianggap ideal untuk dijadikan pasangan. Melansir Astrotalk, berikut beberapa zodiak yang dimaksud.
1. Zodiak Virgo
Virgo dikenal teliti, analitis, dan sangat penyayang. Bahasa cinta zodiak adalah act of service. Tak heran jika Virgo sangat senang memanjakan pasangannya.
Virgo bahagia saat bisa membantu pasangannya, termasuk memberikan dukungan morel untuk orang tercinta. Virgo bisa menjadi kekasih ideal bagi orang yang ingin punya pasangan berhati lembut.
2. Zodiak Libra
Libra dikenal dengan kepribadiannya yang menawan dan penuh rasa keadilan. Zodiak ini senang menciptakan keharmonisan dalam hubungan maupun dunia di sekitarnya.
Libra juga senang membantu pasangannya menemukan keseimbangan dan kedamaian hidup. Zodiak ini adalah tip kekasih yang mengutamakan kenyamanan bersama dan berupaya untuk membuat hubungan selalu harmonis.
3. Zodiak Scorpio
Baca Juga
Di balik penampilan luar yang misterius, Scorpio punya banyak empati dan kesetiaan luar biasa. Zodiak ini memiliki dorongan kuat untuk melindungi dan mendukung orang yang dicintai.
Jika kekasihmu adalah Scorpio, dia akan ada di sisimu dalam suka dan duka. Walau gampang cemburu, kesetiaan Scorpio tak perlu diragukan.
4. Zodiak Pisces
Pisces memiliki hati seluas lautan. Sifat penyayang menjadikan zodiak ini pasangan yang mempunyai empati tinggi.
Pisces menemukan kegembiraan setiap kali membantu orang lain secara emosional, termasuk menawarkan ruang aman bagi orang tercinta untuk mengekspresikan diri. Orang-orang berzodiak Pisces akan menjadi pasangan yang mampu memahami kedalaman emosi sang kekasih.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian