Dewiku.com - Hari Raya Idul Fitri adalah saatnya saling memaafkan. Namun, memang tidak semua orang punya kelapangan hati untuk benar-benar memberikan maaf kepada mereka yang pernah menyakiti hari.
Dalam astrologi, ada beberapa zodiak yang dikenal cukup mudah memaafkan. Melansir Revive Zone, inilah deretan zodiak paling pemaaf yang mungkin ingin kamu ketahui.
Zodiak Aries
Orang-orang berzodiak Aries mungkin memang gampang tersinggung dan jengkel, bahkan pada kesalahan sepele. Lelucon yang dianggap tak masuk akal juga bisa saja membikin zodiak ini kesal.
Walau begitu, kemarahan Aries biasanya juga cepat reda, begitu pula untuk memaafkan orang yang tadinya bikin kesal. Zodiak ini juga tak keberatan memberikan kesempatan kedua untuk memperbaiki hubungan, tetapi jangan terlalu serakah soal kesempatan ketiga.
Zodiak Cancer
Orang berzodiak Cancer juga dikenal cenderung mudah memaafkan kesalahan orang lain. Meski demikian, ini bukan berarti mereka bakal melupakannya begitu saja.
Cancer memang bisa-bisa saja memberimu kesempatan kedua. Namun, setelah merasa dikhianati atau dikecewakan, zodiak ini pada dasarnya akan selalu curiga padamu.
Zodiak Libra
Kalau kamu minta maaf dengan tulus dan mengatakan bahwa masalah yang terjadi adalah kesalahanmu, memaafkan bukan hal sulit bagi Libra. Terlebih, zodiak ini terkenal mudah bersimpati.
Baca Juga
Hanya saja, mereka mungkin tak akan bisa mempercayaimu dengan cara yang sama lagi. Libra bisa saja kembali menjalin hubungan baik denganmu, tapi mereka akan menjadi jauh lebih berhati-hati. Contohnya, Libra bakal sebisa mungkin menahan diri untuk tak menceritakan rahasia pentingnya.
Zodiak Sagittarius
Sagittarius biasanya selalu berusaha bersikap positif. Zodiak ini akan mencoba mencari sisi positif dari semua masalah yang terjadi. Kecenderungan itulah yang membuat Sagittarius bisa memaafkan kesalahanmu.
Namun, saat terjadi pertengkaran yang benar-benar menyakiti hati Sagittarius, zodiak ini mungkin baru bisa memaafkan saat menemukan apa pun yang menunjukkan bahwa konflik tersebut memang bisa membuat kalian menjadi pribadi lebih baik.
Zodiak Pisces
Zodiak paling pemaaf lainnya adalah Pisces. Bahkan, zodiak ini cenderung bisa mempercayai orang lain secara berlebihan.
Orang-orang berzodiak Pisces umumnya ingin menciptakan ikatan yang kuat dan sangat emosional. Itulah mengapa bakal memaafkanmu berkali-kali, bahkan jika kamu mengulang kesalahan yang sama lagi dan lagi.
Tag
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian