Dewiku.com - Terdapat berbagai cara seru untuk menikmati liburan keluarga di Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Kalau ingin merasakan sensasi petualangan family friendly, Tour Pakcrafting Kali Papah bisa jadi opsi menarik.
Tour Pakcrafting Kali Papah berlokasi di Banguncipto, Sentolo, Kulon Progo, DIY. Wisatawan bakal diajak berpetualang menjelajahi Kali Papah dengan rute sepanjang kira-kira 1,5 kilometer.
Setiap orang akan ditantang menaiki perayu karet dan mendayungnya sendiri. Arus sungainya tidak terlalu deras dengan kedalaman 50 sentimeter hingga 1,5 meter. Obyek wisata ini terbilang aman untuk pemula, termasuk anak-anak berusia minimal tujuh tahun.
Sebelum susur sungai, para pengunjung akan mendapat pembekalan singkat dari tim instruktur. Tak cuma soal cara mendayung, tetapi juga berbagai hal terkait standar keselamatan yang mesti diperhatikan.
Tour Packrafting Kali Papah adalah wisata kayak pertama di Kulon Progo, DIY. Aliran sungainya berasal dari selokan Kali Bawang sehingga debit airnya dapat dikontrol sesuai kebutuhan, biasanya tergantung jumlah wisatawan.
Menariknya, destinasi ini rupanya bermula dari pemikiran mulia warga desa setempat. Tour Packrafting Kali Papah diharapkan mendorong perekonomian lokal, termasuk membuka lapangan pekerjaan bagi generasi muda.
"Saya sudah tua. Kalau bisa, saya ingin ninggali [mewariskan] anak putu [cucu] untuk menciptakan lapangan kerja," tutur Supardjan, pendiri wisata di Kali Papah, saat diwawancarai pada Sabtu (22/6/2024) lalu.
Sentolo adalah kawasan industri di Kulon Progo. Kondisi tersebut membuat Supardjan berpikir tentang peluang wisata alam di Kali Papah untuk sarana melepas penat bagi para pekerja.
Supardjan kemudian mengambil langkah berani dengan menjual sapi miliknya. Uang hasil penjualan menjadi modal awal untuk membeli pelampung.
Baca Juga
"Sempat berhenti karena Covid, sempat putus asa. Lalu, ketemu partner packrafting, jadi semakin bisa berkembang," ucapnya.
Sementara itu, Lurah Banguncipto, Boiran mengungkapkan, Tour Packrafting Kali Papah punya potensi yang luar biasa. Dua tahun terakhir, wisata ini menunjukkan tren positif.
Boiran menambahkan, wisata minat khusus ini juga sudah menjadi salah satu unit usaha Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Binangun Cipta Mandiri Banguncipto.
"Diharapkan, ke depannya unit usaha ini jadi pemasukan kontribusi asli dari desa," kata sang lurah.
Tour Packrafting Kali Papah menawarkan paket wisata seharga Rp500 ribu untuk lima orang. Artinya, setiap orang cuma perlu membayar Rp100 ribu. Disarankan melalukan reservasi terlebih dahulu secara daring via akun Instagram mystus_packraft dan tourkalipapah.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?