Dewiku.com - Pelangi merupakan salah satu fenomena alam yang keindahan begitu dinanti. Bagaimana jika kamu juga melihat indahnya pelangi dalam mimpi?
Mimpi pelangi dikaitkan dengan warna-warni kehidupan. Dilansir dari Dream Christ, berikut sejumlah arti mimpi melihat pelangi.
Kamu sudah berada di jalan yang benar
Kamu baru saja mengambil keputusan penting dan masih merasa agak ragu? Tenang saja. Mimpi ini menandakan bahwa kamu sudah berada di jalur yang benar.
Jangan putus asa
Kamu mimpi melihat pelangi saat merasa belum memiliki hidup yang bahagia dan sukses? Artinya, kamu harus tetap percaya diri dan terus berjuang untuk mencapai mimpi. Jangan putus asa.
Beruntung dalam kehidupan asmara
Jika kamu mimpi melihat banyak pelangi secara bersamaan, artinya kamu akan mendapat keberuntungan dalam hal percintaan. Kamu bakal merasa sangat dicintai dan bahagia karenanya.
Keberuntungan finansial
Kalau pelangi dalam mimpimu berwarna emas, artinya kamu bakal mencapai kemakmuran secara materi. Jadi, jangan cemas soal finansial dan karir. Apa yang kamu harapkan akan jadi kenyataan.
Baca Juga
Masa depan cerah
Mimpi melihat pelangi di dalam air juga merupakan pertanda baik. Kamu diingatkan agar tidak perlu khawatir karena dalam waktu dekat akan mendapat kelancaran hidup. Redakan stres yang selama ini membelenggu.
Pertanda datangnya masalah
Apakah kamu merasa ada satu warna yang hilang dari pelangi yang muncul dalam mimpimu? Ini rupanya bisa jadi peringatan untuk bersiap menghadapi masalah dalam kehidupan nyata. Dalam waktu dekat, kamu mungkin akan kesulitan mencapai sesuatu.
Kamu juga harus lebih waspada jika langit terasa sangat dekat saat melihat pelangi dalam mimpi. Pasalnya, ini bisa menjadi simbol dari masalah yang berat dan rumit.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian