Dewiku.com - Banyak orang menganggap makan olahan daging merah seperti steak tidak cocok untuk gaya hidup sehat. Padahal, steak tetap bisa jadi makanan enak yang tetap sehat jika diolah dengan baik dan tepat.
Chef Celebrity, Yuda Bustara memaparkan sejumlah kiat memilih dan mengolah daging agar sajian steak tetap sehat. Pertama, dia menyarankan pemilihan daging yang mengandung sedikit lemak. Maksudnya, ketika ingin makan steak daging, tidak perlu menyertakan bagian lemaknya.
"Kalau mau makan daging steak tapi yang healthy, itu cari yang nggak ada lemaknya. Jadi, biasakan diri untuk tidak makan bagian lemaknya," ungkap Yuda Bustara dalam konferensi pers Steak Hotel by HOLYCOW! Kitchen Takeover, Selasa (2/7/2024) kemarin, dilansir dari Suara.com.
Yuda Bustara juga menyorot pentingnya mengetahui perbedaan jenis daging yang dimasak. Daging meltique disebut kurang sehat karena adanya proses injeksi minyak dan lemak. Jauh lebih sehat jika daging yang dikonsumsi grass fed.
“Orang harus tahu meltique apa, itu sebenarnya daging diinjeksi minyak atau lemak, membuat rasa lebih juicy, tapi itu bisa bikin eneg. Sama saja kamu makan lemak. Jadi semakin banyak marbling, berarti semakin banyak lemak," terang Yuda Bustara.
Kandungan baik dalam daging grass fed rupanya digunakan Yuda Bustara dalam kolaborasinya dengan Steak Hotel by HOLYCOW! Dia membuat menu Organic Grass Fed Sirloin Steak with Creamy Andaliman Sauce.
"Kolaborasi dengan Chef Yuda Bustara adalah bentuk eksplorasi kami dalam penggunaan daging steak pilihan, melalui menu terbaru Organic Grass Fed Sirloin Steak with Creamy Andaliman Sauce yang menggunakan daging steak organik yang lebih sehat dan semakin diminati pelanggan," kata founder Steak Hotel by HOLYCOW!, Wynda Mardio.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?