Dewiku.com - Minuman dingin seperti air es terasa begitu menyegarkan apabila dinikmati saat cuaca panas. Tak heran jika penjual minuman dingin panen untung ketika panas matahari sangat terik.
Sayangnya, sering ada perbebatan soal boleh atau tidaknya mengonsumsi air dingin saat cuaca panas. Ada yang menyebut hal itu bisa menyebabkan penyakit sehingga sebaiknya dihindari. Namun, benarkah demikian?
Banyak minum air sangat penting untuk memastikan tubuh tetep terhidrasi. Jika tidak bisa minum air dingin saat cuaca panas, apakah harus mengonsumsi yang hangat?
Dokter Spesialis Gizi Klinik, dr. Raissa E. Djuanda, mengungkapkan, minum air dingin saat musim panas sebenarnya bukan masalah. Air dingin bahkan malah dianjurkan karena bisa mengembalikan kandungan air dalam tubuh dengan lebih cepat.
Hanya saja, memang ada pengecualian untuk beberapa orang. Air dingin bisa memperburuk kondisi mereka yang punya radang tenggorokan atau amandel besar. Jadi, disarankan minum air suhu ruang saja.
"Orang-orang yang sering mengalami radang tenggorokan atau memiliki amandel besar sebaiknya minum air pada suhu ruang. Minum air dingin bisa memicu kambuhnya radang tenggorokan," terang dr. Raissa.
Lebih lanjut, dijelaskan bahwa minuman dingin yang dianjurkan saat cuaca panas adalah air mineral. Minuman dengan rasa manis, misalnya es sirup, tak dianjurkan dikonsumsi berlebihan karena tidak baik untuk kesehatan.
"Minuman manis boleh dikonsumsi selama takarannya tepat. Namun, minuman manis yang diminum secara berlebihan tidak baik untuk kesehatan," kata dr. Raissa.
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?