
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Cuaca panas tentu saja bisa menimbulkan rasa tidak nyaman, bahkan saat berada di dalam rumah. Bagaimana cara membuat rumah tetap terasa sejuk saat cuaca panas?
Memasang pendingin ruangan berupa AC memang bisa jadi solusi, tetapi banyak orang khawatir dengan membengkaknya tagihan listrik. Dilansir dari Suara.com, berikut beberapa alternatif solusi yang dapat diterapkan.
1. Mengoptimalkan ventilasi alami
Ventilasi merupakan kunci utama kelancaran sirkulasi udara di rumah. Ventilasi yang baik berperan penting dalam mengurangi kelembapan dan penumpukan udara panas di dalam rumah.
Baca Juga
Metode ventilasi silang bisa diterapkan dengan memasang jendela di sisi yang berlawanan. Sirkulasi udara akan menjadi lebih efisien, terutama jika jendela dibuka pada malam dan pagi hari. Udara panas bakal keluar dan digantikan yang lebih segar.
Material penutup atap penting untuk memantulkan panas matahari dan mengurangi pancaran panas ke dalam rumah. Disarankan memilih warna terang yang menyerap dan memancarkan panas lebih sedikit dibanding material berwarna gelap.
Salah satu material yang direkomendasikan adalah atap baja ringan dengan lapisan pelindung yang bisa memantulkan panas matahari dengan baik sehingga membantu menjaga suhu rumah tetap nyaman.
3. Pilih perangkat elektronik hemat energi
Perangkat elektronik bisa menghasilkan panas ketika digunakan sehingga ikut meningkatkan suhu dalam ruangan. Jadi, ada baiknya memilih perangkat yang hemat energi dan tak menghasilkan panas berlebih. Kamu bisa memilih lampu LED yang sangat sedikit menghasilkan panas, AC berteknologi inverter, hingga kipas hemat energi.
4. Perhatikan tata letak rumah
Penataan barang di dalam ruangan merupakan perkara krusial. Jika kurang pas, bisa membuat ruangan terasa sumpek dan menghambat sirkulasi udara.
Hindari menempatkan perabotan di dekat jendela supaya tidak menghambat aliran udara. Kamu dapat memasang tirai atau penutup jendela untuk menghalangi sinar matahari langsung. Selain itu, gunakan jendela dan pintu ukuran besar untuk memperlancar sirkulasi udara.
5. Buat taman kecil dalam rumah
Jika memungkinkan, tuat taman dengan kolam kecil di dalam rumah. Area tersebut bisa dimanfaatkan sebagai tempat kumpul keluarga atau ruang untuk menenangkan diri.
Sementara itu, Country President PT NS BlueScope Indonesia, Lucky Lee, sepakat bahwa beberapa tips di atas bisa diterapkan untuk menghadapi iklim tropis. Menurutnya, penting untuk mendesain rumah yang efektif melawan cuaca panas tanpa mengorbankan estetika.
"Desain yang optimal tidak hanya mampu mengurangi panas, tetapi juga menciptakan suasana yang nyaman dan sejuk bagi penghuninya," kata dia.
Terkini
- Merayakan Cinta Lewat Lagu, KOSTCON 2025 Hadirkan Konser OST K-Drama Pertama dan Terbesar
- Kamu Terlalu Mandiri: Ketika Kemandirian Perempuan Masih Dianggap Ancaman
- Support System Seumur Hidup: Bagaimana Kakak Adik Perempuan Saling Menguatkan?
- Women News Network: Menguatkan Suara Perempuan dari Aceh hingga NTT
- Saatnya Berbagi Tugas di Dapur, Karena Memasak Bukan Hanya Tanggung Jawab Perempuan
- Lajang dan Bahagia: Cara Perempuan Menikmati Hidup Tanpa Tekanan Sosial
- Plan Indonesia dan SalingJaga Gelar Soccer for Equality, Dukung Kesetaraan Pendidikan Anak Perempuan NTT
- Paternity Leave Bukan Sekadar Cuti, Tapi Wujud Budaya Kerja yang Inklusif
- Koper Ringan, Gaya Baru Menjelajah Dunia Tanpa Beban
- Body Positivity vs Body Neutrality: Mana Jalan Terbaik Menerima Tubuh Apa Adanya?