Dewiku.com - Jadi cewek memang harus banyak-banyak memberi perhatian ke diri sendiri, baik soal perasaan apalagi kondisi tubuh. Nggak boleh seadanya, sebab tubuh cewek harus diperhatikan dengan detail tanpa harus tunggu sakit atau muncul tanda bahaya.
Nah, terkadang ada tanda bahaya tubuh cewek yang pantang diabaikan, nih. Sederhananya, sebelum kejadian apa-apa, tubuh udah kasih ‘warning’ lebih dulu dan kamu wajib peka sama tanda atau gejalanya sebelum terlambat.
1. Menstruasi Nggak Teratur
Pertama, siklus menstruasi yang nggak teratur. Entah lebih cepat, lambat atau malah nggak datang sama sekali, biasanya kondisi ini dipicu oleh hormon yang nggak seimbang.
Solusinya dengan menjaga tidakseimbangan hormon lewat memperbaiki pola makan dan gaya hidup lebih sehat. Pastikan buat erbanyak konsumsi lemak sehat, perbaiki pola tidur, serta hindari stres berlebih.
2. BAB Nggak Teratur
Saat BAB nggak teratur, bisa jadi tubuh sedang memberi peringatan biar kamu lebih waspada. Kemungkinan besar karena ada gangguan dalam sistem metabolisme dan pencernaan tubuhmu.
Kamu harus lebih banyak mengonsumsi serat alami, seperti sayur dan buah. Di samping itu, konsumsi air harian juga harus dijaga dan lakukan olahraga ringan setidaknya 15 menit per hari.
3. Mudah Lelah Meski Nggak Banyak Aktivitas
Tanda anemia dan kekurangan gizi biasanya ditandai kondisi yang mudah lelah meski nggak banyak beraktivitas. Kelelahan kronis ini jadi ‘alarm bahaya’ yang nggak boleh disepelekan.
Baca Juga
-
Sudah Pacaran Lama Tapi Tetap Putus? Bukan Gagal, Tapi Awal Buat Lebih Kenal Diri Sendiri
-
Suka Nunggu Dipuji Biar Ngerasa Berharga? Mungkin Kamu Terjebak External Validation Mindset
-
4 OOTD Hijab Elegan ala Sashfir, Simpel Tapi Tetap Stunning dan Timeless!
-
Kualitas Juara! 7 Tas Cewek Brand Lokal Harga Aman di Kantong
-
Bikin Nangis Diam-Diam, Ini Pelajaran Cinta dan Parenting dari Drakor Head Over Heels
-
Multitasking Level Dewi: Saat Perempuan Bisa Jadi Ibu dan Wanita Karier Sekaligus
Sebaiknya, mulai perbanyak asupan zat besi dengan konsumsi bayam, daging, dan kacang serta pastikan punya waktu istirahat yang cukup untuk fisik maupun mentalmu.
4. Gangguan Tidur
Alarm bahaya tubuh juga terlihat dari gangguan tidur yang sering kamu alami, entah itu susah tidur atau sering terbangun saat tengah malam. Pemicunya beragam, mulai dari gula darah yang nggak stabil, kurang magnesium, sampai stres.
Untuk mencegah kondisi berulang, kamu bisa mulai kurangi asupan gula harian di malam hari. Pastikan juga menghindari penggunaan gadget sebelum waktu tidur, ya.
5. Mood Swing
Mood swing jadi tanda bahaya yang tubuh kirimkan agar kamu lebih aware sama kondisi fisikmu. Kondisi ini terjadi saat hormon dan kadar gula darah dalam tubuh nggak stabil.
Pastikan jaga pola makan yang sehat dan kurangi konsumsi kafein berlebih, ya. Kamu juga bisa mencoba metode journaling atau meditasi ringan untuk meredakan perubahan emosi.
6. Perubahan Drastis pada Berat Badan
Perubahan drastis pada berat badan tanpa alasan yang jelas merupakan ‘alarm bahaya’ dari tubuhmu yang mengalami gangguan metabolisme atau hormonal. Kamu harus segera perbaiki pola makan, hindari diet ekstrem dan skipping meal sebagai upaya pencegahan.
7. Jerawat di Dagu dan Rahang
Jerawat hormonal umum muncul saat siklus menstruasi datang. Namun, khusus jerawat di dagu dan rahang memang butuh perhatian ekstra sebab gangguan hormon sering kali berkaitan dengan sindrom polikistik ovarium atau PCOS.
Solusi sederhananya bisa dilakukan dengan kurangi gula dan simple carbs, jaga pola tidur, dan hindari stres. Kamu juga bisa mempertimbangkan pemeriksaan kesehatan ke dokter kandungan kalau memang dibutuhkan.
8. Rambut Rontok Parah
Kerontokan yang parah pada rambut bisa jadi tanda kekurangan protein, vitamin D, zat besi, atau stres. Langkah antisipasinya dengan menambah konsumsi protein harian, minum suplemen, dan pastikan melakukan perawatan rambut serta kulit kepala secara rutin.
9. Perut Kembung Setelah Makan
Perut sering kembung setelah makan? Bisa jadi gejala ini merupakan tanda bahaya akibat gannguan enzim pencernaan atau mikrobiota usus. Maka, kamu perlu terapkan cara makan perlahan dan kurangi konsumsi produk dairy atau gluten sebagai antisipasi.
10. Loyo dan Hilang Semangat
Kondisi loyo dan hilang semangat bisa saja dianggap biasa meski juga jadi tanda tubuh alami stres, atau malah kekurangan gerak. Solusinya, mulai gerak ringan seperti yoga atau stretching dan buat to-do list biar semangatmu balik pelan-pelan.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?