lifestyle

Banjir Kritikan, Viral Acara Pernikahan Digelar di Area Kuburan

Pernikahan yang diadakan di tengah-tengah kuburan menjadi viral di media sosial dan mendapat banyak kritikan karena menggunakan pengeras suara.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Kamis, 07 Juli 2022 | 08:48 WIB

Viral sebuah acara pernikahan yang diadakan secara outdoor dengan lokasi mengejutkan dan berkesan menyeramkan. Jika yang lain diadakan di kebun atau pantai, pernikahan ini justru dilangsungkan di lokasi kuburan.

Acara pernikahan ini diviralkan oleh sebuah akun Instagram Terang Media. Unggahan tentang pernikahan ini dibagikan pada Selasa (5/7/2022). Hingga Rabu (6/7/2022) kemarin, konten terkait sudah ditonton sebanyak 9 ribu kali oleh warganet.

"Entah siapa yang salah. Di atas kuburan pun jadi," tulis akun Instagram terangmedia.

Baca Juga: 20 Pantun Gombal, Bikin Orang Tersayang Salah Tingkah Parah

Ilustrasi pemakaman. (Pexels/Anna-Louise)

Pada video yang diunggah tersebut, terlihat sebuah pelaminan dengan dekorasi sedemikian rupa. Hanya saja, jika dilihat lebih lanjut, pelaminan tersebut rupanya tampak didirikan di kuburan.

Video tersebut terlihat diambil pada malam hari dengan beberapa orang datang serta duduk santai di sana. Tak sedikit orang yang memilih duduk di dekat makam yang ada.

Memang tidak terlihat pasangan yang akan menikah dalam video tersebut, seolah masih dalam proses persiapan. Ada beberapa anak yang belarian ke sana ke mari sebelum duduk di pelaminan. Selain itu, tampak ada tenda khusus untuk pengeras suara.

Baca Juga: Gibran Rakabuming Raka Curhat Jerawatan, Butuh Skincare?

Di sisi lain, belum diketahui secara pasti di mana lokasi tepat dari pernikahan tersebut. Namun jika dilihat dari tulisan di bagian lokasi pengera suara, ada petunjuk Sampang, Madura.

Pernikahan yang menggunakan pengeras suara dan diadakan di kuburan ini tentunya mendapatkan beragam komentar dan kritikan warganet.

Seorang warganet berkomentar, "Ada dangdutnya juga. Masyarakat di sana pada kenapa dengan adabnya."

Baca Juga: Evoria Movement, Ajang Eksperimen dan Eksplorasi Kekayaan Intelektual

"Yang sedih tuh bertudung, bersongkok, tapi adab tak ada," komentar warganet lainnya.

lifestyle

20 Pantun Gombal, Bikin Orang Tersayang Salah Tingkah Parah

Coba pakai pantun gombal untuk hati orang tersayang.

lifestyle

Apa Itu Perjanjian Pisah Harta? Dilakukan Sandra Dewi dan Harvey Moeis

Sebelum menikah, Sandra Dewi dan Harvey Moies membuat perjanjian pisah harta.

lifestyle

Bilqis Jadi Murid Sekolah Elit, Intip Bekal Makanan yang Disiapkan Ayu Ting Ting

Anak Ayu Ting Ting, Bilqis Khumairah Razak bersekolah di Kinderfield Highfield School.

lifestyle

Prilly Latuconsina Punya Kebun Organik, Begini Cara Merawatnya

Bagaimana cara merawat kebun organik seperti yang dimiliki Prilly Latuconsina?

lifestyle

Orang NPD Bisa Tulus Mencintai atau Tidak? Ini Kata Dokter Jiwa

Apakah seseorang dengan gangguan kepribadian narsistik bisa benar-benar mencintai orang lain?

lifestyle

Ashanty Makan Tiramisu Favorit Shah Rukh Khan, Harganya Cuma Rp100 Ribuan?

Ashanty tampak antusias saat menyantap tiramisu kesukaan Shah Rukh Khan.