relationship

Jawaban Victoria Beckham Soal Kemungkinan Dirinya Segera jadi Nenek

Victoria dan David Beckham menikah pada tahun 1999 ketika mereka masing-masing berusia 25 dan 24 tahun.

Risna Halidi
Senin, 19 Februari 2024 | 15:20 WIB

Victoria Beckham merupakan salah satu pesohor dunia yang kerap tampil segar dan awet muda.

Namun dalam wawancara terbaru dengan Vogue, wanita berusia 49 tahun itu ditanya, apakah dirinya siap dan bersemangat menjadi seorang nenek?

Pertanyaan itu muncul karena putra sulungnya, Brooklyn Beckham, sudah menikah dengan Nicola Peltz pada 2022 lalu lho Sahabat Dewiku!

Siapa sangka, reaksi perempuan yang akrab disapa Vic itu cukup mengejutkan saat ditanya apakah dirinya siap menjadi nenek.

"Ya Tuhan! Apa itu? Tunggu. Saya rasa itu belum akan terjadi," jawab Victoria sambil tertawa, dikutip Dewiku dari Hello Magz, Senin (19/2/2024).

Baca Juga: Ini Cara Kunto Aji Mengatasi Bau Ketiak, Bukan Mengandalkan Deodoran

Mantan anggota Spice Girl itu kemudian berbagi cerita tentang bagaimana Anna Wintour, mengungkap bahwa cucu-cucunya memanggilnya dengan sebutan "Anna" yang menurut Victoria "sangat elegan".

"Jadi mungkin saya akan mengambil langkah itu. Tapi itu belum terjadi sekarang. Semoga suatu hari nanti jika saya diberkati, maka itu akan luar biasa, tapi kami belum sampai di sana," pungkasnya.

Pada 2023, Nicola yang kini berusia 29, mengungkap bahwa Brooklyn adalah orang pendiam dan ingin menjadi seorang ayah muda, seperti ayahnya, David Beckham.

Hanya saja, Nikola mengakui bahwa dirinya ingin mengeksplorasi karir di bidang seni peran terlebih dahulu.

"Kami tentu saja menginginkan anak. Namun kami membutuhkan rumah terlebih dahulu, terutama karena kami memiliki begitu banyak anak anjing."

"Brooklyn sangat menginginkan anak sekarang, tetapi saya ingin melakukan beberapa hal dalam karir saya terlebih dahulu," katanya kepada Cosmopolitan.

Sementara bagi Brooklyn Beckham, ia percaya bahka keputusan hamil ada di tangan sang istri nih, Mom.

Victoria dan David Beckham. (Instagram/@victoriabeckham)

"Tentu saja itu adalah tubuh istri saya, tetapi saya selalu ingin memiliki anak yang banyak. Itu adalah sesuatu yang sangat ingin saya lakukan," kata Brooklyn, yang berusia 24 tahun pada tahun 2022.

Sementara itu, Victoria dan David Beckham menikah pada tahun 1999 ketika mereka masing-masing berusia 25 dan 24 tahun.

Putra mereka yang saat itu berusia empat bulan, Brooklyn, menjadi bagian dari hari pernikahan yang baru-baru ini kembali dikenang lewat film dokumenter Netflix, bertajuk Beckham.

Di masanya, pasangan sensasional Inggris itu menggelar pesta pernikahan yang mewah dengan lebih dari ratusan tamu. Keduanya lalu mengadakan pernikahan kedua yang lebih intim di rumah mereka.

Baca Juga: Jarang Mandi Kayak Tasya Farasya? Dokter Kulit Ternyata Bilang Begini

(Salwa Zahra Saqilia)

relationship

Mengenal Istilah Emotional Divorce, Saat Hubungan Rumah Tangga Tak Lagi Saling Cinta

Berikut adalah lima ciri emotional divorce yang harus diketahui setiap pasangan:

relationship

Cegah Kanker Payudara, Ini Kebiasaan Buruk yang Perlu Dihindari

Kanker payudara bisa dicegah dengan melakukan berbagai upaya. Apa saja hal-hal yang sebaiknya dihindari?

relationship

Perjalanan Cinta Syahrini dan Reino Barack yang Baru Rayakan Anniversary Pernikahan ke-5

Di hari spesial tersebut, Syahrini mengunggah foto kebersamaannya dengan Reino Barack di akun Instagram pribadinya.