Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Baru-baru ini, Kiky Saputri mendapatkan hadiah berharga dari Ayu Ting Ting. Kado yang diberikan untuk sang komika ternyata sungguh istimewa.
Selebritas Indonesia kerap terlihat menghadiahi orang terdekatnya dengan tas mewah atau barang branded lainnya. Namun, Ayu Ting Ting rupanya tidak melakukan hal yang sama.
Ayu Ting Ting memilih untuk memberikan hadiah yang harganya mungkin tak seberapa, tetapi bernilai sangat ibadah, yakni tasbih digital dari merek ternama, iQibla.
Tasbih digital ini tak hanya bisa menghitung jumlah dzikir harian. Pengguna juga bisa memanfaatkannya sebagai pengingat waktu salat.
Baca Juga
"Masya Allah. Teh, nyalainnya gini, Teh? Makasih, ya, Teh. Bestie till jannah," ungkap Kiky Saputri, dikutip dari akun TikTok ayylove_yu.
Dilansir dari laman resmi iQibla, tasbih seperti yang didapatkan Kiky Saputri dari Ayu Ting Ting dilengkapi dengan layar digital serta bluetooth. Tasbih ini bakal bergetar setiap kali penggunanya telah berdzikir sebanyak 33, 66, 99, dan 100 kali.
Produk digital berbahan alumunium alloy tersebut juga diengkapi fitur untuk mengetahui arah kiblat. Jadi, tidak perlu lagi salah kiblat ketika salat, terutama saat bepergian.
Lalu, berapa harga tasbih digital dari iQibla ini? Pada laman Tokopedia, harganya mencapai Rp472 ribu. Cukup terjangkau, kan?
Sementara itu, Kiky Saputri sendiri tak lupa mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Ayu Ting Ting lewat unggahan Instagram Story.
"Makasih tetehku sayang," tulis Kiky Saputri dengan menandai akun Instagram Ayu Ting Ting.
Terkini
- Buka Puasa Mewah All You Can Eat Rasa Dunia Cuma Rp425 Ribu di The Sultan Hotel!
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri