Dewiku.com - Raffi Ahmad baru-baru ini kembali memperlihatkan kedekatannya dengan wakil presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka. Mereka bercengkrama di kediaman Raffi Ahmad pada Sabtu (6/7/2024) kemarin.
Istri Gibran, Selvi Ananda, juga terlihat akbrab dengan Nagita Slavina. Pada pertemuan itu, rupanya juga ada Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, bersama istrinya, Raden Euis Handayani.
"Mugi-mugi dipunsukani kesarasan salajengipun Mas Wapres Terpilih. Insya Allah menjaga silaturahmi dapat membuka pintu rezeki yang lebih banyak serta mendapatkan berkah yang berlimpah dari Allah SWT. Amin RA," tulis akun Instagram raffinagita1717.
Selvi Anda memadukan kaus putih polos dengan rok denim motif bunga. Sementara, Gibran memakai kaus biru yang dipadukan celana panjang hitam.
Ketimbang istrinya, gaya Gibran malam itu rupanya lebih mencuri atensi. Walikota Solo itu terlihat mengenakan kalung yang bandulnya berbentuk nyeleneh, yakni orang-orangan yang berpose mengacungkan jari tengah pada setiap tangannya.
"Mas Gibran pakai kalung, Ada aja gebrakannya," komentar seorang warganet.
"Salfok kalungnya Gibran Rakabuming Raka," komentar warganet lain.
Ada pula warganet yang berkomentar, "Salfok kalungnya Mas Wapres."
"Wapres dengan kalung orang-organan sawahnya," ungkap warganet lain di kolom komentar.
Baca Juga
"Kalungnya keren," puji warganet berbeda.
Melansir Suara.com, kalung yang dipakai Gibran Rakabuming Raka disebut serupa dengan produk perhiasan dari jenama asal India, Miso by Sonia, yakni koleksi Fu*k Off Pendant with Chain. Pada laman resmi brand ini, harganya mencapai senilai Rp399 ribu.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian