Dewiku.com - Siapa sangka logo buaya hijau yang sudah jadi ikon Lacoste selama 92 tahun akhirnya “disuruh cuti” dulu. Bukan digantikan permanen sih, tapi kali ini Lacoste memilih menaruh spotlight ke hewan lain: kambing. Eh tapi jangan salah paham dulu, bukan kambing kurban Idul Adha ya, melainkan GOAT alias Greatest of All Time!
Ternyata, perubahan logo ini bukan asal random. Lacoste ingin memberikan tribute manis buat petenis legendaris Novak Djokovic. Yup, si GOAT tenis yang baru saja mengukir sejarah dengan juara US Open 2025. Selama delapan tahun jadi bagian dari keluarga Lacoste, Djokovic udah mengoleksi 12 Grand Slam dari total 24 gelar kariernya. Pantes aja dikasih penghormatan spesial!
Edisi terbatas bertajuk “From the Crocodile to the GOAT” resmi dirilis pada 22 Agustus 2025 di Fifth Avenue, New York. Koleksinya berisi polo, jaket, topi, sampai kaos dengan logo kambing hijau ramping. Jadi buat yang bosan dengan buaya hijau, sekarang bisa tampil beda dengan kambing hijau—unik banget kan?
Kalau dipikir-pikir, strategi Lacoste lumayan jenius. Ini bukan perubahan permanen, melainkan edisi eksklusif yang cocok banget sama budaya kolektor zaman sekarang. Beda dari tren brand lain yang sibuk bikin inovasi aneh-aneh, Lacoste malah bikin gebrakan dengan cara yang sentimental—ngasih spotlight ke sosok yang layak banget dihormati.
Dan ini juga bukan kali pertama logo Lacoste “dimainkan”. Sebelumnya, si buaya pernah didandani ulang lewat kolaborasi dengan seniman dan ilustrator. Jadi, pergantian logo jadi kambing kali ini justru makin bikin image Lacoste fleksibel tapi tetap classy.
So, dari buaya ke kambing, Lacoste berhasil bikin percakapan hangat di dunia fashion. Plus, siapa sih yang nggak pengen punya koleksi limited edition yang ceritanya seikonik ini?
(Himayatul Azizah)
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?