Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Setelah sukses dengan peluncurannya di Summarecon Mall Serpong, wahana atau taman bermain Play 'N' Learn terbaru kini hadir di lantai dasar Mal Ciputra Cibubur.
Menempati area seluas 765 meter persegi, wahana atau taman bermain edu-fun ini terletak di lokasi yang strategis di tengah lingkungan perumahan, sehingga mudah dijangkau oleh keluarga.
Perluasan ini mengukuhkan posisinya sebagai tujuan utama yang menyenangkan bagi anak-anak, mengundang mereka untuk memulai perjalanan imajinasi dan eksplorasi di lingkungan yang dirancang untuk bermain dan eksplorasi tanpa batas.
Play ‘N’ Learn Mal Ciputra Cibubur menawarkan taman bermain yang dikurasi dengan cermat, termasuk area favorit seperti Sally's Water Play Lab dan Carly's Giant Ball Pool, dimana arena permainan ini membuat anak-anak terlibat dalam pembelajaran berbasis STEAM yang terinspirasi oleh pendekatan Reggio Emilia.
Baca Juga
Area-area ini dirancang untuk memfasilitasi pembelajaran yang membuat anak terlibat langsung dan melakukan eksplorasi lewat imajinasinya.
Tak hanya itu, area bermain tersebut juga dilengkapi dengan Rockstar Café yang eksklusif, dengan tawaran beragam pilihan menu lezat yang memenuhi selera seluruh keluarga.
Nikmati juga ruang pesta yang mampu menampung 48 anak, dengan layanan terbaik karena didukung oleh party host terlatih. Party host terlatih Play ‘N’ Learn akan membantu anda menemukan konsep pesta ulang tahun terbaik untuk anak Anda.
Hadirnya menu terbaik dan layanan kebersihan setelah buah hati Anda selesai pesta, memberikan pengalaman tersendiri akan kepuasan dari hulu ke hilir layanan pesta ulang tahun yang diberikan oleh Play ‘N’ Learn.
"Lokasi baru ini menandai tonggak sejarah lain dalam perjalanan ekspansi kami, dan kami ingin memperluas pengalaman ini ke lebih banyak komunitas di seluruh Indonesia," jelas Naveen H., CEO of TEEG Indonesia dalam keterangan tertulisnya.
Ada promosi khusus atas dibukanya taman bermain edu-fun tersebut, yaitu satu tiket masuk gratis bila ditemani oleh dua orang teman, secara eksklusif pada 4 Mei 2024.
Selain itu, setiap pengunjung juga dapat menikmati tambahan waktu bermain selama 30 menit, selama periode grand opening dari 1-12 Mei 2024.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby