fashion-beauty

4 Bahan Alami Ini Ampuh Kencangkan Kulit di Area Mata

Ada banyak bahan alami untuk mengatasi mata kendur. Namun, timun terkenal paling ampuh.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Sabtu, 14 Juli 2018 | 14:30 WIB

Mata yang lelah sangat mengganggu penampilan. Dalam beberapa kasus, mata lelah bisa disamarkan dengan makeup. Namun hal yang lebih solutif untuk mata lelah adalah mengatasinya, bukan sedekar menutupi.

Jika berbicara tentang mengatasi mata lelah, pasti kalian langsung berpikir tentang berbagai produk yang dijual dengan harga selangit itu. Konon, krim mata nan imut itu memang ampuh. Sayangnya, rasa bersalah ketika mengeluarkan rupiah yang cukup besar memang tidak bisa diabaikan.

Dewiku.com paham betul dengan situasi ini. Jadi nggak ada salahnya mulai sekarang kalian beralih pada bahan alami untuk perawatan wajah, termasuk mengencangkan mata yang kendur.

Baca Juga: Suka Pakai Baju Nuansa Retro, Andien Aisyah: Bikin Tambah Semangat!

Ada banyak bahan alami yang mudah didapat sebagai bahan untuk mengatasi mata kendur, tapi yang paling terkenal ampuh adalah timun, telur, kantong teh dan anggur. Penasaran seperti apa caranya? Simak di bawah ini.

Ilustrasi potongan mentimun / pixabay.com

1. Timun

Sayuran yang sering menjadi lalapan ini ternyata ampuh untuk mencerahkan mata yang lelah. Timun memiliki banyak kandungan vitamin yang baik untuk kesehatan kulit sekitar mata. Kadar air dalam timun juga tinggi. Hal ini baik untuk menghidrasi mata lelah. Timun juga mampu memberikan sensasi segar sehingga merelaksasi otot-otot sekitar mata.

Baca Juga: Gaya Kris Dayanti Pamer Batik Pekalongan di New York, Bangga Pakai Wastra Nusantara

Ilustrasi telur/pexels.com

2. Telur

Kandungan nutrisi dalam sebutir telur sangat banyak ya, Girls. Tidak heran kalau banyak yang memanfaatkannya sebagai alternatif perawatan tubuh.

Khusus mata lelah, kamu bisa menggunakan putih telur yang sudah terserap dalam sebuah kapas, lalu menempelkannya di atas permukaan kulit. Jika sudah mengering, angkat dan bilas sisa putih telur dengan air hangat. Oleskan minyak kelapa tipis-tipis pada permukaan kulit agar tidak kering.

teh/pexels.com

3. Kantong teh

Sederhana banget dan sangat bisa kamu aplikasikan sesegera mungkin nih. Dalam sebuah kantong teh celup, ada kandungan yang bernama flavonoid. Flavonoid adalah antioksidan yang menjaga kulit tetap kencang. Kandungan kafein dalam teh juga baik untuk melancarkan peredaran darah.

Caranya mudah banget. Teh celup yang sudah kamu gunakan untuk membuat minuman jangan langsung dibuang. Biarkan kantong tehnya dingin, kemudian tempelkan pada mata selama sekitar 20 menit. Jika kamu telaten melakukannya sebagai rutinitas, matamu akan lebih segar dan kencang kembali.

anggur/pexels.com

4. Anggur

Buah yang satu ini selain menyegarkan juga memiliki banyak kandungan yang baik bagi tubuh. Salah satunya adalah resveratrok, yaitu senyawa yang sangat efektif untuk mengobati masalah kulit yang berhubungan dengan kelopak mata.

Baca Juga: 7 Arti Mimpi Suami Meninggal, Ternyata Tak Selalu Bermakna Buruk

Cara mendapatkan manfaat anggur yang paling baik adalah rutin mengkonsumsinya, sehingga prosesnya akan bekerja dari dalam tubuh.

fashion-beauty

Suka Pakai Baju Nuansa Retro, Andien Aisyah: Bikin Tambah Semangat!

Andien Aisyah berbagi tips memilih busana retro yang bikin suasana lebih cerita.

fashion-beauty

Gaya Kris Dayanti Pamer Batik Pekalongan di New York, Bangga Pakai Wastra Nusantara

Kris Dayanti mengenakan busana formal yang dibuat dari kain batik tulis Pekalongan.

fashion-beauty

3 Peeling Gel untuk Eksfoliasi Kulit, Harga Terjangkau Mulai dari Rp20 Ribuan

Eksfoliasi kulit perlu dilakukan secara berkala untuk mengangkat sel-sel kulit mati.

fashion-beauty

Happy Lihat Salju, Tasya Farasya Pakai Jaket Mewah Rp120 Juta

Busana hangat yang dikenakan Tasya Farasya ternyata mahal luar biasa.

fashion-beauty

Rekomendasi 4 Mineral Foundation, Aman untuk Kulit Sensitif

Mineral foundation semakin disukai karena teksturnya lebih ringan dari foundation biasa.