fashion-beauty

Tips: Cara Pilih Parfum yang Cocok Sesuai Karaktermu

Parfum kini mulai berkembang menjadi wewangian yang mengungkap karakter seseorang.

Agung Pratnyawan
Minggu, 15 Juli 2018 | 10:00 WIB

Parfum yang awalnya hanya sebagai wewangian untuk meningkatkan rasa percaya diri mulai berkembang menjadi wewangian yang mengungkap karakter seseorang. Hal ini terjadi karena pilihan parfum seringkali dikaitkan dengan karakter setiap orang. Buat kamu yang masih bingung memilih wangi parfum yang sesuai dengan karakter kamu, berikut Dewiku.com rangkum dalam ulasan di bawah ini.

bunga/pexels.com

 

Girly

Baca Juga: Nonton Film Horor Bisa Turunkan Berat Badan, Ternyata Ini Alasannya

Buat kamu yang feminim, romantis, dan penyuka hal-hal klasik, parfum yang beraroma floral seperti lily, magnolia, rose, jasmine, dan tuberose sangat sesuai dengan kepribadianmu. Aroma ini floral ini sangat cocok karena mencerminkan kelembutan dari wangi bunga-bunga yang cantik.

Sporty

Kamu cocok dengan jenis parfum yang segar seperti aroma grassy yang identik dengan wangi dan fresh. Aroma lainnya yang bisa kamu pilih adalah petitgrain, ivy leaf, galbanum, rhubarb, dan watermelon. Parfum-parfum tersebut cocok bagi kamu yang tidak suka menjadi pusat perhatian, tapi harumnya sangat lembut dan memikat.

Baca Juga: Bingung Cari Non-comedogenic Moisturizer? Ini Rekomendasinya

pantai/pexels.com

 

Perfeksionis

Buat kamu yang ingin segalanya berjalan sempurna, aroma blue ocean sangat cocok untukmu. Perpaduan antara kesegaran dan kebebasan yang menyegarkan sangat sesuai dengan karaktermu yang tegas. 

Classy

Kamu yang ingin tampil mewah biasanya membutuhkan wewangian yang dapat menunjang selera kelas atasmu, seperti woody. Parfum dengan aroma rempah ini menjadi pilihan sempurna untuk orang-orang yang optimis dan senang melakukan interaksi dengan orang lain. alternatif aroma lain yang dapat kamu pilih adalah sandalwood, patchouli, orange, oakwood, vetiver, dan cedarwood. Aroma-aroma itu mampu menciptakan suasana hangat dan ramah pada pemakainya.

semangka/pexels.com

 

Fun and Chic

Kamu yang berkepribadian ceria dan energik sangat cocok dengan aroma buah yang segar dan manis. Watermelon, Sweet Strawberry atau Orange sangat cocok denganmu yang penuh semangat. Aroma fruity bisa menunjukkan modernitas dan orisinalitas pemakainya.

Baca Juga: Jalan-Jalan ke Korea, Tas Mini Caca Tengker Bikin Penasaran

Gimana, sudah menemukan wangi parfum yang cocok dengan kamu?

fashion-beauty

Bingung Cari Non-comedogenic Moisturizer? Ini Rekomendasinya

Moisturizer berikut ini diklaim tidak menyumbat pori-pori.

fashion-beauty

Jalan-Jalan ke Korea, Tas Mini Caca Tengker Bikin Penasaran

Tas yang dikenakan Caca Tengker sukses mencuri perhatian.

fashion-beauty

Rekomendasi 4 Lip Oil Harga Terjangkau, Mulai dari Rp15 Ribuan

Biarpun harganya terjangkau, lip oil di bawah ini tetap terbukti berkualitas.

fashion-beauty

5 Tas Mewah Bridesmaid Mahalini, Hampir Semuanya Dior

Gaya bridesmaid Mahalini tak lepas dari sorotan publik.

fashion-beauty

Cincin Kawin Rizky Febian dan Mahalini Curi Atensi, Desainnya Bikin Jatuh Hati

Cincin pernikahan Rizky Febian dan Mahalini didesain khusus sesuai kepribadian kedua mempelai.