Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Kesibukan di luar ruangan bisa membuat kulit wajah menjadi lebih sensitif. Namun, artis Amanda Rawles punya cara khusus untuk mencegah segala dampak negatif bagi kulit wajah saat harus berkegiatan outdoor.
Amanda tahu kalau melakukan aktivitas di luar ruangan dapat membuat wajah cepat berminyak, kotor, kering, dan kusam. Semua itu bisa menjadi pemicu timbulnya komedo dan jerawat.
''Beraktivitas outdoor di kota dan di desa sama saja, kalau di kota seperti di Jakarta kulit mudah terkena polusi. Sedangkan kalau di desa, kalau aku syuting di desa, kulit terpapar sinar matahari,'' ucap Amanda Rawles, dilansir dari Suara.com.
Beauty influencer ini pun sadar betapa pentingnya merawat kesehatan kulit wajah agar selalu cerah. Dia juga tak segan membocorkan rahasia perawatan wajahnya yang ternyata sangat simpel dan gampang diikuti.
Baca Juga
''Perawatan wajah yang biasa aku lakuin adalah cuci muka pakai facial foam 2 dua kali sehari, pagi saat bangun tidur dan malam sebelum tidur, itu wajib. Itu aku lakuin untuk membersihkan semua kotoran yang menempel di wajah selama akivitas di luar ruang,'' ungkap Amanda Rawles.
Amanda Rawles juga tidak pernah lupa memakai moisturizer sebelum keluar rumah. Dia pun memakai serum yang berfungsi mencegah pengaruh buruk paparan sinar matahari, mengurangi minyak berlebih, mencegah penuaan dini, dan menyamarkan bintik hitam di wajah.
''Aku pakai DD Cream yang memiliki kandungan vitamin C yang menyegarkan, melindungi kulit dari radikal bebas sekaligus meratakan warna kulit dengan bantuan SPF 30 PA+++, serta mencerahkan dan melembabkan kulit,'' katanya menjelaskan.
Amanda Rawles menambahkan, terlepas dari perawatan kulit rutinnya, hal yang tidak kalah penting adalah berusaha cantik dari dalam. ''Cantik dari hati, bagaimana kita bisa menjadi orang yang baik dan juga menginspirasi,'' ucap dia.
Artikel ini sudah dipublikasikan di Suara.com dengan judul Rahasia Perawatan Wajah Ala Amanda Rawles agar Selalu Berseri
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby