Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Sepatu paling mahal di dunia dirilis di Uni Emirat Arab. Sepatu bertabur berlian tersebut dihargai senilai Rp 251 miliar.
Dilansir Indianexpress, sepatu yang dinamai The Passion Diamond Shoes itu benar-benar dihias dengan ratusan berlian 15 karat. Proses pembuatannya disebut membutuhkan waktu hingga 9 bulan.
Sepatu mewah itu dibuat oleh Jada Dubai bekerja sama dengan Passion Jewellers. Jada Dubai mengklaim sepatu bertabur berlian yang dibuat dengan bahan emas juga juga lebih mahal daripada sepatu buatan Debbie Wingham yang sebelumnya menenteng predikat sepatu paling mahal seharga Rp 221 miliar.
Luar biasanya lagi, peluncuran sepatu bertabur berlian buatan Jada Dubai itu dilakukan di satu-satunya hotel bintang 7 di dunia, Burj Al Arab.
Baca Juga
The Passion Diamond Shoes bukan cuma berharga selangit tapi juga diklaim sangat nyaman dipakai.
''Jada Dubai hanya mendesain sepatu dengan berlian. Untuk peluncuran koleksi kedua kami, kami ingin membuat karya yang benar-benar unik di dunia menggunakan berlian yang sangat langka,'' ujar Direktur Kreatif Jada Dubai, Maria Majari.
Majari mengungkapkan, sepatu bertabur berlian itu hanya tersedia satu pasang alias super eksklusif.
''Hanya ada satu pasang The Passion Diamond Shoes di dunia. Di dalamnya, logo perusahaan dibuat dari emas,'' kata dia.
Artikel ini sudah dipublikasikan di Suara.com dengan judul Sepatu Bertabur Berlian Dihargai Ratusan Miliar Rupiah
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby