fashion-beauty

Tangkal Hantu Janda dan Hantu Pop Pakai Cat Kuku, Gimana Caranya?

Bukan hanya berguna untuk perempuan, melainkan juga lelaki.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Minggu, 07 Oktober 2018 | 08:30 WIB

Cat kuku atau kutek umumnya digunakan untuk mempercantik penampilan jari-jemari. Namun, masyarakat di Desa Pu Hong, Thailand, berbondong-bondong mengecat kuku agar terhindar dari gangguan hantu dan makhluk halus lainnya.

Menangkal hantu pakai cat kuku? Memannya bisa?

Tren mengecat kuku ini berawal saat 5 penduduk Pu Hong meninggal dunia secara bergiliran dalam kurun waktu 3 pekan. Kematian 2 orang pertama berasal dari keluarga yang sama. Mereka tiba-tiba pingsan dan meninggal.

Baca Juga: Rekomendasi 4 Mineral Foundation, Aman untuk Kulit Sensitif

Setelah itu, 1 orang meninggal karena kecelakaan sepeda motor. Selanjutnya, masih ada 2 kematian warga setempat yang penyebabnya tidak diungkapkan ke media.

Bussadee Malasee, seorang paranormal berusia 60 tahun di Pu Hong, mengatakan kepada surat kabar Thailand, Sanook, bahwa dirinya yakin kematian beruntun tersebut disebabkan 2 hantu yang bergentayangan.

Hantu pertama adalah seorang janda yang ingin balas dendam dan menargetkan laki-laki sebagai korbannya. Hantu kedua adalah 'hantu pop', yakni sosok hantu legendaris di Thailand.

Baca Juga: 5 Cara Mengecah Osteoporis setelah Menopause, Perempuan Wajib Tahu!

Ilustrasi mengusir hantu. (Unsplash/rawpixel)

Bussadee Malasee memaparkan, hantu janda suka mengambil nyawa laki-laki, sedangkan hantu pop umumnya mengganggu orang tua.

Agar korban jiwa tidak bertambah, warga Pu Hong kompak mengecat kuku. Mereka percaya hal itu bisa mengelabui kekuatan supranatural, terutama hantu janda.

Cat kuku warna-warni. (Unsplash/Analia Baggiano)

Aksi itu benar-benar dilakukan oleh seluruh warga desa Pu Hong. Bukan cuma perempuan remaja maupun yang tengah berusia paruh baya, tetapi juga anak-anak, orang tua, termasuk para lelaki.

Para lelaki muda bahkan membuat tulisan khusus semacam mantra untuk menangkal hantu. Tulisan yang ditempatkan di luar rumah itu bertujuan menipu para hantu. ''Tidak ada lelaki yang tinggal di sini,'' begitulah bunyinya.

 

Baca Juga: Ternyata Cengeng Banget, 3 Zodiak Ini Paling Gampang Menangis saat Nonton Film di Bioskop

Artikel ini sudah dipublikasikan di Suara.com dengan judul Cat Kuku untuk Tangkal Hantu Janda dan Hantu Pop

fashion-beauty

Rekomendasi 4 Mineral Foundation, Aman untuk Kulit Sensitif

Mineral foundation semakin disukai karena teksturnya lebih ringan dari foundation biasa.

fashion-beauty

Aaliyah Massaid Liburan ke Swiss, Begini Gayanya Pakai Jaket Mewah

Aaliyah Massaid mengenakan jaket modis yang harganya mencapai lebih dari Rp30 juta.

fashion-beauty

Ayu Ting Ting Pamer Tas Branded Favorit, Ternyata Kembaran dengan Sosok Spesial

Ayu Ting Ting mengaku berusaha mendapatkan tas yang semirip mungkin dengan idolanya.

fashion-beauty

Ingin Ganti Warna Rambut, Fuji Pilih Salon Elit Langganan Selebritis

Salon tersebut telah menjadi langganan banyak artis ternama, tak terkecuali Nagita Slavina.

fashion-beauty

Gaya Mewah Jennie BLACKPINK di Met Gala 2024, Pakai Cincin Rp300 Juta

Desain gaun yang dikenakan Jennie BLACKPINK juga tampak unik dan menawan.

fashion-beauty

Gaya Nagita Slavina saat Gelar Aqiqah Baby Lily, Gaunnya Cuma Rp700 Ribuan

Nagita Slavina tampak cantik mengenakan busana yang harganya di bawah Rp1 juta.