Dewiku.com - Selama ini penyanyi Ariana Grande punya gaya rambut yang khas, yakni selalu tampil dengan rambut panjang dan ia kucir tinggi-tinggi. Tapi kini pelantun ''God is Woman'' itu tampil dengan rambut baru.
Ariana Grande baru-baru ini menunjukkan potongan rambut barunya pasca sebulan putus dari Pete Davidson. Tidak tanggung-tanggung, ia memangkas rambut panjang sepinggulnya hingga tinggal sebahu.
Penyanyi yang baru merilis single 'Thank You, Next' itu tampil dengan rambut bob panjang.
Penampilan barunya tersebut ditunjukkan di Instagramnya, Kamis (15/11/2018). Dengan latar foto di dalam mobil, rambut pendek Ariana yang berwarna coklat itu dibiarkan tergerai.
Dilengkapi filter muka kelinci yang biasa ada di aplikasi, Ariana nampak imut dan menggemaskan.
Sebelah bagian rambutnya ia selipkan di belakang telinga. Tak lupa dipadukan dengan minimal makeup yang didominasi oleh signature cat eye miliknya.
Hal ini jarang terjadi karena sebelum-sebelumnya, Ariana selalu menjaga rambut panjangnya. Ia kadang membiarkannya lurus tergerai, membuatnya ikal, mengepang, atau seringkali mengikatnya dengan gaya ponytail.
Ariana juga bermain dengan warna. Ia pernah mewarnai rambut panjangnya dengan warna kemerahan, cokelat, hingga keperakan.
Kamu lebih suka Ariana dengan ponytailnya yang dulu atau rambut baru nih, Girls?
Baca Juga
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari