Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Selain ketombe, permasalahan yang sering menghantui kulit kepala kita adalah jerawat. Penyebab jerawat di kepala bisa bermacam-macam, mulai dari pori-pori kulit kepala tersumbat, penumpukkan sel kulit mati, hingga minyak yang bercampur dengan bakteri.
Jangan panik, Girls. Skincare dengan kandungan di bawah ini bisa sembuhkan jerawat di kepala. Yuk, simak penjelasannya!
Aloe Vera
Aloe vera atau lidah buaya memiliki banyak manfaat untuk kesehatan rambut. Bahan ini juga membantu menenangkan kulit kepala yang kemerahan dan membantu mengempiskan jerawat meradang.
Baca Juga
Caranya, oleskan gel lidah buaya pada seluruh kulit kepala dan rambut selama 20 menit lalu keramas seperti biasa.
Jojoba Oil
Jojoba oil bersifat anti bacterial, sehingga bisa dimanfaatkan untuk melawan jerawat di kepala. Selain itu, jojoba oil juga baik untuk menutrisi kulit kepala dan mencegah terjadinya breakout pada kulit kepala.
Oleskan jojoba oil pada permukaan kulit kepala, lalu diamkan beberapa saat dan keramas seperti biasa.
Tea Tree Oil
Tea tree oil juga bisa jadi pilihan untuk menghilangkan jerawat di kulit kepala. Caranya cukup mudah, campurkan lima hingga enam tetes tea tree oil dengan sampo yang biasa kamu gunakan. Lalu, cuci rambutmu seperti biasa.
Dengan cara sederhana ini, jerawat di kepala akan segera sembuh.
Salicylic Acid
Seperti pada wajah, fungsi salicylic acid pada kulit kepala juga bisa untuk mengatasi jerawat. Kandungannya yang mengeksfoliasi sanggup membuat kotoran terangkat sempurna.
Jika tertarik menggunakannya dalam bentuk gel, kamu bisa mengoleskannya pada jerawat sebelum tidur dan dibilas ketika bangun pagi.
Itulah tadi beberapa bahan skincare untuk mengatasi jerawat di kepala. Selamat mencoba!
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby