Dewiku.com - Setiap negara memiliki kebudayaan dan keunikannya sendiri, begitu juga dengan Jepang. Negara yang terkenal dengan animenya ini akan mengusung konsep unik saat membawakan kostum nasional dalam ajang Miss Universe 2018, yaitu Sailor Moon.
Hal ini terungkap dari unggahan Miss Universe Japan 2018, Yuumi Kato dalam akun media sosialnya beberapa waktu lalu.
Menurut Yuumi Kato, Jepang memilih seragam Sailor Moon sebagai kostum nasional karena dianggap merepresentasikan negaranya. Selain itu, tokoh Sailor Moon juga dianggap menggambarkan kultur baru di negaranya.
Tampil dengan rambut onde-onde yang khas, Yuumi Kato akan menggunakan baju Sailor Moon rancangan desainer Jepang Kioi Akiyama dalam gelaran Miss Universe pada Desember mendatang.
Meskipun tak persis dengan seragam asli Sailor Moon, tapi poin-poin yang membuatnya terlihat identik tetap dipertahankan, seperti pita merah besar di bagian dada dan kalung merah yang jadi ciri khas.
Rok mini warna biru milik Usagi Tsukino juga tidak ketinggalan dan ditampilkan lebih glamor dengan efek berkilau.
Hal menarik lainnya, sebelum memperagakan baju Sailor Moon, Yuumi Kato menggunakan baju yang menyerupai ninja terlebih dulu. Setelah gerakan memutar di runway, Yuumi akan membuka jubah ninja tersebut dan kostum Sailor Moon sebagai kostum kedua.
Konsep baju ninja ini berbentuk kimono namun memiliki potongan yang lebih rendah sebatas paha serta didominasi warna merah dan hitam.
Gimana? Unik, kan? Apakah kamu sudah nggak sabar melihat aksi Yuumi Kato membawakan baju Sailor Moon dalam ajang Miss Universe 2018?
Baca Juga
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari