Dewiku.com - Permasalahan bagi yang mempunyai kulit berminyak adalah rentan terhadap jerawat. Nah, ada solusi dengan cara racikan masker wajah lidah buaya agar kulit mulus bebas dari jerawat.
Kulit berminyak membuat kotoran dapat menumpuk di pori-pori wajah dan menyebabkan wajah berjerawat. Selain itu, kulit berminyak bisa membuat makeup menjadi luntur dalam waktu singkat dan membuat terlihat sangat berantakan.
Sekarang kamu tak perlu panik lagi menghadapi kulit berminyak. Salah satu bahan alami untuk mengatasinya adalah lidah buaya. Lidah buaya memang telah banyak digunakan dalam produk perawatan kulit karena sifatnya yang menenangkan.
Bahan alami satu ini mempunyai sifat astrigen yang membantu dalam menyerap minyak berlebih dari kulit sehingga bisa membuat minyak berkurang pada kulit.
Agar hasil perawatannya maksimal, kamu bisa gunakan racikan masker wajah lidah buaya di bawah ini.
1. Lidah buaya dan oatmeal
Oatmeal mempunyai fungsi penting yaitu menghilangkan minyak dari kulit dengan membersihkan pori-pori. Racikan ini bisa digunakan dalam bentuk scrub.
Caranya mudah banget, kamu hanya perlu merendam dua sendok makan oatmeal dalam air selama beberapa waktu. Setelah oatmeal sudah menjadi lembut, tambahkan satu makan gel lidah buaya dan campur hingga merata.
Kemudian oleskan pada wajah dan gosok dengan lembut.
2. Lidah buaya dan mentimun
Baca Juga
Kalau mentimun memiliki sifat mendinginkan yang membantu memenangkan kulit dan melembapkannya secara alami.
Caranya, kupas mentimun dan parut. Kemudian peras mentimun parut untuk mengeluarkan airnya. Tambahkan 3 sendok makan gel lidah buaya, lalu campur. Oleskan ke wajah, diamkan sekitar 15 menit, setelah itu bilas dengan air bersih.
3. Lidah buaya dan lemon
Lemon mempunyai sifat astrigen yang bisa menutup pori-pori dan mengendalikan produksi minyak pada kulit. Kamu hanya perlu mencampurkan air perasan lemon dan gel lidah buaya dalam jumlah yang sama.
Kemudian oleskan pada wajah, diamkan sekitar 15-20 menit, lalu bilas hingga bersih.
4. Lidah buaya dan madu
Salah satu racikan masker wajah lidah buaya untuk kulit berminyak adalah dicampurkan dengan madu. Madu mempunyai sifat humektan yang berfungsi untuk menyerap minyak ekstra yang dihasilkan pada kulit.
Pertama ambil satu sendok makan gel lidah buaya dan satu sendok makan madu, campurkan. Oleskan pada wajah, diamkan sekitar 20-30 menit. Lalu bersihkan dengan air hangat.
Itulah beberapa racikan masker wajah lidah buaya untuk kulit berminyak yang bisa bikin kulit mulus bebas jerawat. Selamat mencoba, Girls!
Tag
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian