Dewiku.com - Budaya menggunakan pewarna alami alias henna pada tangan, kuku, dan rambut selama ini seakan identik dengan tradisi Arab dan India. Ternyata, pewarna alami ini juga ditemui di Korea, lho. Meskipun sama-sama menghasilkan warna alami, tapi keduanya terbuat dari jenis tanaman berbeda.
Jin Hyun, seorang gadis Korea yang kini tinggal di Amerika berbagi cerita tentang masa kecilnya yang menyenangkan di Korea dan budaya mewarnai kuku dengan henna ala Korea ini.
Menurutnya, budaya ini dimulai karena adanya larangan menggunakan cat kuku bagi anak sekolah, paling nggak sampai mereka SMA. Nah, pada musim semi, tanaman garden balsam akan dimanfaatkan sebagai alternatif kuteks karena mampu memberikan warna cerah pada kuku.
''Sepulang sekolah, kami semua bergegas keluar untuk mengambil segenggam penuh bunga dan daun ini untuk dibawa pulang kepada ibu kami yang kemudian akan menghancurkannya menjadi pewarna pasta,'' tulisnya seperti yang dilansir dari Next Shark.
Uniknya, pasta tanaman garden balsam alias henna Korea ini memiliki molekul (lawone) yang identik dengan struktur kimia pada henna yang sering digunakan di India.
Ada cerita menarik di balik budaya pakai henna seperti ini di Korea. Menurut Jin Hyun, orang Korea percaya jika gadis pakai henna pada musim semi dan warnanya bertahan hingga salju pertama, dia akan menikahi cinta sejatinya.
Dalam sudut pandang yang lebih berbeda, nenek moyang orang Korea berkata jika henna bisa mengusir roh jahat. Namun kenyataannya, kini pewarna alami ini malah sering digunakan untuk keperluan kosmetik.
Meskipun banyak orang masih suka membuat pasta pewarnanya sendiri, tapi beberapa toko di Korea sudah mulai menjual pewarna alami ini versi bubuk. Cukup dengan USD 1 saja, kamu bisa menggunakannya sepanjang tahun, tidak lagi terbatas pada bulan-bulan yang lebih hangat. Menarik, ya?
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?