Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Tantangan mengetes sepatu Vans asli sedang viral di Twitter. Berani Coba? Kamu bisa membuktikan bahwa sepatu Vans andalanmu itu benar-benar produk asli.
Baru-baru ini, sebuah tantangan melempar sepatu Vans viral di internet. Banyak orang yang mengunggah video mereka yang tengah melemparkan sepatu Vans masing-masing ke udara.
Mengutip Time, tantangan ini dimulai ketika pengguna Twitter memperhatikan bahwa sepatu Vans miliknya dinilai selalu mendarat tegak saat dia melemparkannya ke lantai.
Dia lalu membagikan video penemuannya itu bersama dengan keterangan yang menyatakan, ''Tidak masalah bagaimana Anda melempar Vans Anda, mereka akan mendarat menghadap ke atas.''
Baca Juga
Sontak tantangan ini diikuti oleh banyak banyak orang untuk menguji teori tersebut. Mereka mengambil sepatu Vans di lemari mereka sendiri lalu dilempar. Sebagian besar menemukan bahwa hipotesis itu benar adanya.
Namun, ada alasan bagus mengapa tantangan Vans ini bekerja. Vans memang dikenal sebagai merek untuk para atlet dan pencinta skaters. Sol sepatu yang berat memang dirancang untuk membantu menimbang kaki di atas skateboard dan meredam dampak dari skating yang limbung.
Desain sol yang lebih berat ini dinilai mampu menjelaskan mengapa Vans selalu mendarat dengan baik setelah dilempar sembarangan.
Video yang diunggah akun @BryceMckenney1 adalah salah satu buktinya. Dalam video, terlihat ia juga mencoba melakukan tantangan ini.
''Pelajaran yang saya dapat hari ini, bahwa tidak peduli bagaimana Anda melemparkan Vans Anda, mereka selalu mendarat dengan benar.'' (Suara.com/Ade Indra Kusuma)
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby