Dewiku.com - Rambut rontok memang menjadi masalah umum yang sering dialami oleh kebanyakan orang. Namun, sering kali masalah ini juga sangat menganggu. Nah, mungkin kali ini kamu harus perhatikan penyebab rambut rontok agar bisa mencari jalan keluarnya.
Ingat ya, kerontokan rambut harus ada batasannya juga. Jika dianggap sudah terlalu melampaui batas, saatnya kamu harus mencari tahu penyebab serta cara mengatasinya.
Mungkin selama ini kita menganggap jika masalah rambut rontok penyebabnya adalah dari kulit kepala. Padahal kenyataannya ada beberapa penyebab rambut rontok lainnya, seperti di bawah ini.
1. Penurunan berat badan drastis
Jika sekarang kamu sedang menjalani diet ketat untuk menurunkan berat badan, salah satu efek sampingnya adalah rambut kamu akan mengalami kerontokan dengan jumlah besar. Itu merupakan bagian dari proses adaptasi tubuh akan nutrisi yang diterima selama menjalani diet ketat.
2. Hipotiroid atau hipertiroid
Kelenjar tiroid membantu mengatur metabolisme tubuh dengan mengontrol produksi protein. Jika kelenjar tiroid tidak seimbang hingga menjadi hipotiroid atau hipertiroid, dengan begitu rambut akan merasakan dampaknya.
3. Kekurangan zat besi
Zat besi atau zinc menjadi salah satu komponen penting dalam penyusun protein rambut. Jika tubuh kekurangan zat besi, tak heran kalau rambut menjadi rontok dengan jumlah banyak. Disarankan untuk memperbaikinya dengan cara mengonsumsi makanan yang banyak mengandung zat besi.
4. Stres
Baca Juga
Stres bisa menjadi salah satu faktor penyebab rambut rontok. Sebab, jika pikiran sedang kalut akan membuat hormon androgen meningkat. Pada akhirnya, stres akan membuat rambut rontok melewati batas wajar.
5. Ketidakseimbangan hormon
Salah satu penyebab rambut rontok adalah ketidakseimbangan hormon. Hormon yang tidak seimbang bisa menimbulkan banyak persoalan dalam tubuh, salah satunya rambut rontok. Ketika hormon androgen mendominasi, saat itulah rambutmu akan mengalami kerontokan.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian