Dewiku.com - Situs e-commerce terbesar Amazon belum lama ini didemo netizen lantaran tampak kecolongan mempublikasikan iklan baju bayi dengan sablon tulisan bernada pedofil.
Berbagai kecaman menyerang Amazon karena produk jumpsuits yang dipajang di di situsnya. Menurut para kritikus, itu ditujukan untuk pedofil.
''Ini mengejutkan, dan saya terkejut ada baju seperti itu,'' ujar Profesor Marci Hamilton dari Child USA, seperti dilansir dari The Sun.
''Ini menormalkan aktivitas itu (pelecehan seksual terhadap anak, -red), yang sangat berbahaya bagi anak-anak. Ini adalah pertama kalinya kami melihat kata-kata seperti itu, yang sepertinya tulisan itu pantas ditujukan untuk pedofil. Amazon seharusnya memiliki kontrol yang jauh lebih baik atas produk untuk anak-anak,'' tegas Profesor Marchi.
Baju bayi yang jadi kontroversi itu diketahui merupakan produksi dari pihak ketiga asal Kanada, VanBer. Amazon sendiri memastikan sudah menghapus konten tersebut.
''Semua penjual Marketplace harus mengikuti panduan penjualan kami, termasuk mungkin akunnya dihapus. Produk tersebut dipastikan sudah tidak lagi tersedia,'' ungkap juru bicara Amazon kepada The Post. (HiMedik.com/Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana)
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian