Dewiku.com - Situs e-commerce terbesar Amazon belum lama ini didemo netizen lantaran tampak kecolongan mempublikasikan iklan baju bayi dengan sablon tulisan bernada pedofil.
Berbagai kecaman menyerang Amazon karena produk jumpsuits yang dipajang di di situsnya. Menurut para kritikus, itu ditujukan untuk pedofil.
''Ini mengejutkan, dan saya terkejut ada baju seperti itu,'' ujar Profesor Marci Hamilton dari Child USA, seperti dilansir dari The Sun.
''Ini menormalkan aktivitas itu (pelecehan seksual terhadap anak, -red), yang sangat berbahaya bagi anak-anak. Ini adalah pertama kalinya kami melihat kata-kata seperti itu, yang sepertinya tulisan itu pantas ditujukan untuk pedofil. Amazon seharusnya memiliki kontrol yang jauh lebih baik atas produk untuk anak-anak,'' tegas Profesor Marchi.
Baju bayi yang jadi kontroversi itu diketahui merupakan produksi dari pihak ketiga asal Kanada, VanBer. Amazon sendiri memastikan sudah menghapus konten tersebut.
''Semua penjual Marketplace harus mengikuti panduan penjualan kami, termasuk mungkin akunnya dihapus. Produk tersebut dipastikan sudah tidak lagi tersedia,'' ungkap juru bicara Amazon kepada The Post. (HiMedik.com/Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana)
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?