Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Menjadi bintang Hollywood yang sukses, Blake Lively selalu tampil cantik. Kira-kira apa saja ya rahasia kecantikan Blake Lively?
Jika diamati, istri dari Ryan Reynolds ini memiliki kulit glowing yang diidamkan banyak wanita. Nah, ternyata selama ini Blake Lively memiliki rutinitas kecantikan yang tidak ribet.
Dilansir dari laman Real Simple, makeup artist Blake Lively, Kristofer Buckle mengungkapkan produk apa saja yang digunakan oleh pemain film A Simple Favor ini.
1. Tabir surya
Baca Juga
Salah satu produk skincare yang sangat penting untuk menjaga kulit dari kerusakan yang disebabkan oleh sinar matahari adalah tabir surya.
Selain itu tabir surya juga bisa diandalkan sebagai anti penuaan dan mengurangi keriput. Rajin menggunakan tabir surya, Blake Lively memilih untuk menggunakan tabir surya ringan yang hadir dengan SPF 50.
2. Face mist
Menjadi skincare yang sering diabaikan oleh para wanita di kehidupan sehari-hari. Padahal banyak sekali manfaat face mist untuk kecantikan wajah. Biasanya produk ini bisa mengembalikan kesegaran kulit.
Blake Lively menggunakan face mist ini setelah mengaplikasikan lotion dan makeup. Fungsinya untuk mengencangkan pori-pori, mengunci makeup, dan menunggalkan kesan dewy setelah digunakan.
3. Lip balm
Rahasia kecantikan Blake Lively berikutnya adalah menggunakan lip balm secara rutin. Ini bisa membuat bibir menjadi segar alami dan sangat melembapkan bibir. Kemasan lip balm memang cukup praktis, jadi sangat mudah dibawa kapanpun dan di mana pun.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby