Dewiku.com - Menjadi penyanyi dangdut, mengharuskan Ayu Ting Ting untuk pintar menjaga penampilan. Nggak mau terlihat 'B' saja, Ayu kerap melengkapi penampilannya dengan berbagai perhiasan mewah.
Dilihat dari akun Instagram @tingtingcloset, inilah deretan perhiasan Ayu Ting Ting yang harga selangit. Netizen dijamin pening kepala lihat harganya.
Gelang Cartier - Rp 283 juta
Cartier selama ini memang terkenal dengan perhiasan mewahnya yang berkualitas tinggi. Sepertinya Ayu Ting Ting sudah membuktikan sendiri karena terbukti dia nggak cuma punya satu perhiasan Cartier tapi banyak.
Salah satunya adalah Essential Bracelet dari Cartier seharga Rp 283 juta yang dipakai ketika dia menerima penghargaan Penyanyi Dangdut terdahsyat tahun 2016 lalu.
Cincin Cartier - Rp 38 juta
Masih dari brand yang sama, Cartier pernah mengeluarkan seri perhiasan berbentuk paku melingkar dan model ini banyak diserbu oleh pecinta perhiasan, salah satunya Ayu Ting Ting. Dia kedapatan memakai cincin seharga Rp 38 juta ini.
Cincin Hermes - Rp 160 juta
Ayu Ting Ting juga pernah terlihat pakai cincin mewah keluaran Hermes seharga ratusan juta. Yup, Kelly Ring yang dipakai Ayu memang mewah dan bertabur permata, harganya Rp 160 juta.
Kalung Bvlgari - Rp 485 juta
Baca Juga
Dalam sebuah kesempatan, Ayu Ting Ting tampak cantik menggunakan sebuah kalung putih dengan bandul bulat bertabur batuan. Rupanya kalung itu keluaran Bvlgari yang dijual seharga Rp 485 juta. Wow, hampir setengah miliar!
Cincin Bvlgari - Rp 159 juta
Senada dengan kalung mewah Ayu Ting Ting, ibu dari Bilqis ini juga melengkapi penampilannya dengan sebuah cincin cantik dari Bvlgari yang harganya Rp 159 juta.
Anting Bvlgari - Rp 281 juta
Pakai perhiasan satu set lengkap itu sensasi memang beda ya, Girls. Mungkin begitu juga yang dirasakan Ayu Ting Ting. Nggak cukup dengan kalung dan cincin Bvlgari, dia juga palai anting dari merek yang sama. Harganya? Rp 281 juta saja kok. Tertarik beli?
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?