
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Girl Group asal Korea, Red Velvet menghibur penggemarnya di tanah air dalam rangka Konser Korean Wave bertajuk 'From Korean With Love' pada Sabtu (27/04/2019) kemarin.
Tampil maksimal dengan member lengkap, Red Velvet menyapa penggemarnya yang disebut dengan panggilan Reveluv. Irene, Joy, Seulgi, Wendy dan Yeri tampak manis dalam balutan outfit Summer.
Joy dan Seulgi kompak dengan dress kuning ceria khas musim panas sedangkan tiga member lainnya tampil dengan outfit serupa namun dengan tone yang berbeda.
Tema musim panas sebagai kostum panggung ini sangat sesuai dengan nama panggilan mereka, yaitu summer girlband.
Baca Juga

Membawakan lagu 'Power Up', penanmpilan 5 gadis cantik asal Korea ini sukses menghipnotis penggemar. Para Reveluv menjadi histeris dan mengangkat lightstick mereka tinggi, mengikuti irama lagu.
lagu kedua langsung dibawakan oleh Red Velvet, langsung ketika lagu 'Power Up' selesai. Kali ini mereka membawakan lagu musim panas yang dirilis sekitar 2 tahun yang lalu, yaitu 'Red Flavour'.
Menyusul 2 lagu lainnya yaitu 'Bad Boy' dan 'Really Bad Boy', Red Velvet tampil memukau hingga akhir penampilan.
Ditengah-tengah aksi panggungnya, Joy sempat menyapa penggemar dan berkata pada penggemar untuk terus mencintai Red Velvet.
Member lainnya juga sempat mengucapkan 'aku cinta Indonesia' dalam bahasa Indonesia yang disambut antusias oleh penggemar.
Beberapa artis lokal seperti BCL, Judika, Via Vallen, Syarini, dan Ivan Gunawan juga turut meramaikan konser ini.
Terkini
- Vulnerable atau Oversharing? Menakar Batas Cerita Perempuan di Dunia Maya
- Merayakan Cinta Lewat Lagu, KOSTCON 2025 Hadirkan Konser OST K-Drama Pertama dan Terbesar
- Solusi Rambut Sehat dan Berkilau dengan Naturica, Wajib Coba!
- Kamu Terlalu Mandiri: Ketika Kemandirian Perempuan Masih Dianggap Ancaman
- Support System Seumur Hidup: Bagaimana Kakak Adik Perempuan Saling Menguatkan?
- Women News Network: Menguatkan Suara Perempuan dari Aceh hingga NTT
- Saatnya Berbagi Tugas di Dapur, Karena Memasak Bukan Hanya Tanggung Jawab Perempuan
- Lajang dan Bahagia: Cara Perempuan Menikmati Hidup Tanpa Tekanan Sosial
- Plan Indonesia dan SalingJaga Gelar Soccer for Equality, Dukung Kesetaraan Pendidikan Anak Perempuan NTT
- Paternity Leave Bukan Sekadar Cuti, Tapi Wujud Budaya Kerja yang Inklusif