Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Sudah siap mudik? Selain menyiapkan baju Lebaran untuk dipakai saat Hari Raya di kampung halaman, jangan lupa untuk mempersiapkan baju-baju nyaman untuk di perjalanan mudik.
Ya, selama perjalanan mudik, lupakan dulu baju tumpuk, jilbab lilit, ataupun long coat. Pilih outfit paling nyaman agar tidak mengganggu perjalanan mudik dan ibadah puasa kamu.
Berikut 5 jenis outfit nyaman untuk menemani perjalanan mudik kamu.
1. Kaos lengan panjang
Baca Juga
Kaos adalah outfit paling praktis dan nyaman sehingga cocok dikenakan saat perjalanan mudik. Pilih kaos berbahan katun karena adem dan mudah menyerap keringat. Keuntungan lainnya, kaos sangat mudah dipadukan dengan bawahan apapun.
2. Celana kulot
Dibandingkan celana jeans atau legging, celana kulot jauh lebih nyaman, terutama jika perjalanan mudik kamu makan waktu tempuh yang lama.
Tidak seperti celana jeans yang cenderung panas dan tidak menyerap keringat, celana kulot lebih adem karena modelnya yang lebar memungkinkan sirkulasi udara lebih baik saat dikenakan. Kamu bisa padukan kulot dengan atasan kaos ataupun sweater yang nyaman.
3. Tunik
Untuk perjalanan jauh, tunik longgar memang lebih nyaman dikenakan. Selain praktis dikenakan, kamu juga tidak perlu memikirkan padu padan tunik. Cukup pilih celana legging basic atau celana model pensil berbahan katun.
4. Sweater
Jika perjalanan mudik kamu dilakukan di malam hari atau naik pesawat, sweater adalah outfit yang paling disarankan. Selain praktis dan nyaman dikenakan, sweater juga akan menghangatkan tubuhmu.
Pilih oversized sweater yang tentunya lebih bersahabat untuk perjalanan mudik dan hindari sweater model cropped yang pendek. Sweater juga bisa kamu padankan dengan bawahan apapun, seperti rok atau celana katun.
5. Sandal
Lupakan heels untuk sementara. Sandal adalah sahabat terbaik untuk perjalanan mudik, terutama model flat tanpa hak. Meski sneakers juga nyaman dikenakan, tapi cenderung kurang praktis jika kamu harus salat dan mengambil wudhu di tengah perjalanan. (Suara.com/Vania Rossa)
Terkini
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby
- Cyberstalking Merusak Mental dan Fisik: Bagaimana Perempuan Bisa Melindungi Diri Mereka?