Dewiku.com - Penyanyi Ariana Grande selama ini dikenal mempunyai ciri khas dengan rambut kuncir kuda sejak kemunculan pertamanya di industri musik.
Namun, ada sebuah kejadian langka saat konser tur keliling dunia Ariana Grande 'Sweetener World Tour' baru-baru ini. Mengejutkan penggemarnya, Ariana Grande tampil dengan gaya rambut yang digerai.
Penggemarnya langsung heboh melihat penampilan penyanyi kesayangan mereka sungguh berbeda dari biasanya. Penampilan Ariana Grande dengan rambut digerai tersebut diperlihatkan saat tur di Chicago.
Tak hanya di hadapan para penggemarnya saat konser, Ariana Grande juga membagikan potret dirinya dengan rambut digerai melalui Instagram pribadinya.
Sampai saat ini, unggahan foto tersebut sudah disukai hingga lebih dari 3 juta kali dan mendapatkan ribuan ungkapan pujian yang membanjiri kolom komentar.
Kebanyakan dari mereka menyebut Ariana Grande terlihat cantik dan memuji rambut panjangnya yang indah saat digerai.
Bagaimana pun, sejak awal kemunculan Ariana Grande pada 2011 lalu, penyanyi 25 tahun tersebut sangat konsisten dengan rambut kuncir kuda.
Ariana Grande dengan rambut yang digerai tentu membawa angin segar terhadap penampilan pelantun lagu 'Thank You, Next' tersebut.
Mendapatkan respon positif dari para penggemar, Arina Grande kembali memamerkan rambut panjang yang digerai di Instagram pribadinya.
Memakai dalaman berwarna hitam dan luaran jaket berwarna putih, kali ini Ariana Grande berpose dengan rambut panjangnya yang digerai membelakangi tembok. Mendapatkan likes lebih banyak, setidaknya sudah 4,8 juta orang menyukai foto Ariana Grande tersebut.
Baca Juga
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian