Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Ketika menghadiri acara Gala Dinner untuk bantuan bagi Sekolah Kesehatan Mental di Victoria dan Museum Albert di London, Februari lalu, Kate Middleton tampil anggun dengan gaun mewah berwarna merah muda.
Dalam acara amal itu, Kate tampak anggun berbalut gaun mewah keluaran Gucci.
Dengan potongan leher terbuka, gaun mewah yang terdiri dari tiga tone itu sukses menyihir penggemar Kate Middleton hingga ingin berburu gaun serupa. Tentunya, dengan harga miring.
Tak terkecuali Sophia, pemilik akun Instagram @regal_replikate. Wanita yang sering meniru gaya busana Kate Middleton dan Meghan Markle ini membagikan foto menarik di akun Instagramnya.
Baca Juga
Sophia memamerkan temuannya berupa replika gaun Gucci Kate Middleton. Tak semahal gaun aslinya, dia hanya perlu merogoh kocek sekitar Rp 1 jutaan saja.
Gaun yang diberi nama 'Chi Chi London Steffny Colour Block Dress, Mink' itu juga disebutkan dijual di akun @johnlewisandpartners dan @nextofficial.
Meski begitu, namanya juga gaun replika. Tidak heran jika ada beberapa perbedaan antara dengan item asli, seperti tone warna yang tak terlalu presisi maupun bahan utama pembuatan gaunnya. Namun, gaun replika ini terlihat 80% menyamai gaun yang asli.
Sementara itu, Sophia sendiri sudah lama mengagumi dua duchess yang menjadi cucu menantu Ratu Elizabeth II ini.
Dalam keterangan di biodata akunnya, dia menyebut dirinya sebagai penggemar gaya Kate Middleton dan Meghan Markle tapi memiliki bujet pas-pasan.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby