Dewiku.com - Stöd, merek tas yang terinspirasi dari komunitas fesyen Swedia, selalu berkomitmen mendukung mobilitas para penggunanya. Stöd yang memiliki makna "support" dalam bahasa Swedia ini, mengawali tahun dengan menghadirkan tiga koleksi sling bag terbarunya, yaitu Grop, Bindel dan IYFTSACK.
"Tahun 2020, Stöd akan hadir dengan tampilan yang lebih kasual sehingga Stöd akan cocok digunakan kapan saja, di mana saja dan cocok dipadukan dengan style apa saja," ujar Tiara Dewi, Brand Manager Stöd, dalam rilis yang diterima DewiKu.com, belum lama ini.
"Selain mengubah tampilan desain yang lebih kasual, Stöd juga fokus menambahkan banyak storage di bagian dalam tas untuk memenuhi segi fungsional yang dapat mendukung aktivitas penggunanya sehari-hari," lanjutnya.
Produk terbaru dari Stöd terbuat dari material yang kuat dan menggunakan bahan Nylon pada bagian dalam tas. Bahan tersebut menjadikan sling bag ini kuat dan cocok digunakan untuk segala cuaca seperti saat panas atau hujan.
Untuk Bindel, dilengkapi Magnet dengan kualitas yang baik sebagai penutup tas. Jadi, Magnet tidak mudah lepas, kuat, dan simple ketika digunakan.
Grop, Bindel dan IYFTSACK juga menggunakan Zipper kualitas terbaik. Para pengguna tidak perlu khawatir karena zipper tidak akan berkarat dan zipper tidak akan stuck ketika digunakan.
Dengan memperbanyak inside pocket dan menambahkan external back pocket pada tas, pengguna bisa membawa berbagai macam perlengkapan sehari-hari dengan rapi. Semua barang yang dimasukkan juga jadi nyaman dibawa ke mana saja.
"Memiliki desain yang simpel dan kekinian namun tetap fungsional, tas ini hadir untuk memberikan dukungan penuh dalam berbagai macam aktivitas, baik itu di siang atau malam hari," ungkap Tiara.
"Memakai konsep easy to wash, pengguna bisa membersihkan tas ini dalam waktu singkat hanya menggunakan sikat lembut untuk membersihkannya," imbuh Tiara.
Pelanggan sudah bisa mendapatkan Grop, Bindel dan IYFTSACK di gerai Wakai dan Mezzo seluruh Indonesia. Harganya dibanderol mulai dari Rp249 ribu.
Baca Juga
Tag
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari