Dewiku.com - Bagi banyak orang, lipstik merupakan barang kesayangan. Koleksi lipstik juga sebisa mungkin dijaga baik-baik karena mendapatkannya pun harus penuh perjuangan.
Lalu, bagaimana jika produk kosmetik kesayanganmu itu malah berakhir dipakai untuk pengganti bahan bangunan?
Belum lama ini, akun Instagram @cantikalami.ind membagikan ulang sebuah video yang membikin warganet geregetan.
Dalam video singkat tersebut, awalnya terlihat sebuah pintu yang bagian pinggirnya berlubang cukup lebar. Tak lama kemudian, puluhan lipstik dimasukkan ke dalam lubang tersebut.
Setidaknya ada 20 lipstik yang tampak tertata rapi di dalamnya. Seseorang lalu memasukkan kuaci hingga menutupi seluruh bagian yang rusak.
Setelah diberi lem, lapisan kuaci paling atas dihaluskan hingga rata dengan permukaan pintu. Biar seperti baru, pintu tersebut juga dicat ulang. Lubang yang tadinya begitu lebar pun tak tampak lagi.
Hingga Rabu (27/5/2020) pekan kemarin, video tersebut sudah ditonton sebanyak lebih dari 58 ribu kali. Berbagai respons pun disampaikan warganet di kolom komentar.
Beberapa warganet mengaku emosi melihat banyaknya lipstik yang digunakan untuk menambal pintu.
"Membuatku marah," tulis seorang warganet.
"Mengundang murkanya kaum hawa," komentar warganet lain.
Baca Juga
-
Malah Kapok! Chrissy Teigen dan 6 Artis Ini Copot Implan Payudara
-
Rada Bikin Jantungan, Intip Cara Potong Rambut Pakai Pisau Daging
-
Bentuknya Imut Berbulu, Jepit Rambut Ini Ternyata Dibuat dari Biji Mangga
-
Gaya Rambut Ini Nyentrik Banget, Efek Keseringan Makan Mi Instan?
-
Pore Pack Diyakini Efektif Mengangkat Komedo, Ahli Ungkap Faktanya
-
Hailey Baldwin Bantah Dugaan Operasi Plastik, Ini Cara Membuktikannya
Walau demikian, ada pula warganet yang masih mencoba berpikiran positif setelah melihat konten nyeleneh tersebut.
"Positive thinking aja, mungkin lipstiknya udah habis," tulis seorang warganet di kolom komentar.
Di sisi lain, ada warganet yang merasa terhibur dengan video menambal pintu pakai lipstik itu.
"Cara ngeprank istri yang baik dan benar," komentar salah satu warganet.
"Besok-besok kalau beli pintu, ancurin dulu. Siapa tahu ada lipstiknya," celetuk warganet lain sembari menyertakan emoji tertawa.
Menurutmu bagaimana, nih? Adakah yang rela seandainya lipstik kesayangan malah dipakai untuk menambal pintu yang rusak?
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?