Dewiku.com - Ada begitu banyak cara alami yang diyakini bisa membantu mengatasi jerawat. Belum banyak yang tahu, rupanya jus wortel juga dapat dimanfaatkan untuk perawatan wajah, salah satunya meredakan jerawat.
Bukan hanya baik untuk kesehatan tubuh, jus wortel bisa dimasukkan dalam rutinitas perawatan kecantikan. Mungkin kamu jadi penasaran, bagaimana bisa jus wortel berperan dalam mengatasi masalah jerawat?
Melansir Boldsky, jus wortel kaya akan vitamin A dan C. Vitamin A merupakan antioksidan alami yang mendorong produksi sel kulit yang sehat dan mencerahkan wajah secara alami.
Kandungan ini juga bermanfaat melindungi kulit dari bahaya sinar matahari dan menunda proses penuaan kulit. Namun bagian yang paling penting, kedua vitamin itu efektif membantu menyembuhkan kulit dan membersihkan jerawat.
Vitamin C dalam jus wortel meningkatkan produksi kolagen di kulit. Kolagen membantu meningkatkan elastisitas kulit sehingga menjadi lembut dan halus. Sebagai antioksidan, kandungan ini juga membantu melawan kerusakan yang disebabkan radikal bebas.
Jus wortel juga mengandung potasium, kalsium, natrium, serta betakaroten. Semuanya penting untuk menjaga kesehatan kulit dan bebas jerawat.
Lalu, bagaimana cara memanfaatkan jus wortel untuk perawatan kulit? Metode paling mudah adalah menjadikannya sebagai masker wajah.
Kamu cuma butuh dua sendok makan jus wortel segar dan kapas. Celupkan kapas ke dalam mangkuk berisi jus wortel, lalu aplikasikan masker sederhana itu ke seluruh wajah. Setelah itu, tunggu hingga benar-benar kering. Selanjutnya, bilas wajah hingga bersih.
Gunakan masker sederhana ini setiap hari untuk hasil optimal. Selain membantu mengatasi jerawat, jus wortel juga dikenal baik untuk menenangkan kulit.
Baca Juga
-
Potret Rambut Mohawk Tertinggi di Dunia, Menjulang 1 Meter!
-
Viral, Pria Cukur Rambut hingga Botak demi Temani Pacar yang Sakit Parah
-
Lawan Kebotakan, Ternyata Ini Manfaat Jus Jahe untuk Perawatan Rambut
-
Manfaat Perawatan Wajah Pakai Tomat Beku, Bisa Mengatasi Jerawat Juga
-
Jangan Cemas! Berikut Tips Menyamarkan Noda Jerawat dengan Makeup
-
Perawatan Mahal Tak Mempan, Jerawat Wanita Ini Hilang berkat Diet Vegan
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian