fashion-beauty

Konsumsi 5 Asupan Ini, Bikin Kulit Lebih Bercahaya dan Sehat

Apa saja asupan yang baik dikonsumsi untuk membuat kulit tampak lebih bercahaya?

Rima Sekarani Imamun Nissa
Kamis, 15 Juli 2021 | 09:00 WIB

Apakah kamu ingin punya kulit lebih bercahaya sehat? Nah, ada baiknya mulailah dengan memperhatikan makanan dan asupan yang dikonsumsi sehari-hari.

Beberapa makanan bisa bermanfaat membantu metabolisme tubuh sekaligus menghambat proses penuaan kulit.

MelansirTimes Of India, berikut makanan yang sebaiknya dikonsumsi untuk mendukung kesehatan kulit menurut Ahli Aromaterapi dan Kecantikan, dr. Blossom Kochhar.

Baca Juga: 7 Arti Mimpi Suami Meninggal, Ternyata Tak Selalu Bermakna Buruk

Sayuran

Sayur-sayuran menjadi rekomendasi makanan utama untuk kesehatan kulit. Lewat kandungan vitamin dan mineral, sayuran disebut bisa membantu menjaga kulit bercahaya.

Sayuran juga bagus dikonsumsi untuk membantu mengatasi perubahan warna dan memperbaiki kulit yang pucat.

Baca Juga: Tak Hanya Gaji, ART Nikita Mirzani Juga Dapat Jatah Skincare

Hidangan salad sayur. (Pixabay/RitaE)

 Vitamin A

Makanan yang mengandung vitamin A juga sangat penting untuk kesehatan kulit. Salah satu sumber terbaiknya adalah wortel yang dapat membantu mengurangi garis halus dan juga kerutan. Wortel juga membantu memperbaiki tekstur kulit.

Vitamin B kompleks

Makanan yang mengandung vitamin B kompleks bisa ditemui dalam kacang-kacangan. Asupan tersebut bisa membantu kulit lebih bercahaya, menghilangkan pigmentasi, sekaligus mengatasi masalah lingkaran hitam di bawah mata.

Vitamin C

Vitamin C banyak ditemukan dalam jeruk. Konsumsi buah populer ini dikatakan bisa membantu pigmentasi, mengurangi jerawat, sekaligus meratakan kulit. Tentunya, buah jeruk baik untuk kesehatan kulit Anda.

Vitamin D dan vitamin E

Baca Juga: Happy Lihat Salju, Tasya Farasya Pakai Jaket Mewah Rp120 Juta

Makanan yang mengandung vitamin D dan E, seperti buah-buahan dan kacang kering, bisa membantu meremajakan kulit. Selain itu, kandungan dua vitamin tersebut juga dapat membantu menjaga kulit dari kekeringan. (*Aflaha Rizal Bahtiar)

fashion-beauty

3 Peeling Gel untuk Eksfoliasi Kulit, Harga Terjangkau Mulai dari Rp20 Ribuan

Eksfoliasi kulit perlu dilakukan secara berkala untuk mengangkat sel-sel kulit mati.

fashion-beauty

Happy Lihat Salju, Tasya Farasya Pakai Jaket Mewah Rp120 Juta

Busana hangat yang dikenakan Tasya Farasya ternyata mahal luar biasa.

fashion-beauty

Rekomendasi 4 Mineral Foundation, Aman untuk Kulit Sensitif

Mineral foundation semakin disukai karena teksturnya lebih ringan dari foundation biasa.

fashion-beauty

Aaliyah Massaid Liburan ke Swiss, Begini Gayanya Pakai Jaket Mewah

Aaliyah Massaid mengenakan jaket modis yang harganya mencapai lebih dari Rp30 juta.

fashion-beauty

Ayu Ting Ting Pamer Tas Branded Favorit, Ternyata Kembaran dengan Sosok Spesial

Ayu Ting Ting mengaku berusaha mendapatkan tas yang semirip mungkin dengan idolanya.