Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Libido merupakan gairah seksual pada pria dan wanita. Setiap orang dapat mempunyai tingkat libido yang berbeda dan kondisi tersebut sangat berpengaruh pada kehidupan seksual mereka.
Bagi Anda yang punya tingkat libido rendah, kondisi ini tentu bakal mengganggu kehidupan seks Anda. Nah, salah satu cara untuk mengatasinya adalah minum jus buah bit.
Dilansir dari Express, Christina Jax, ilmuwan ahli makanan Inggris mengatakan, minum jus buah bit bisa membantu tubuh memetabolisme dan menggunakan estrogen bagi wanita serta meningkatkan kadar testosteron pada pria.
Jus bit juga membantu tubuh membuat oksida nitrat di pembuluh darah. Hal itulah yang membikin tubuh lebih rileks, kemudian meningkatkan aliran darah untuk orgasme yang lebih baik dan menurunkan tekanan darah.
Baca Juga
-
Cerita Wanita Dapat Tawaran Menikah Berhadiah 200 Unta, Diterima Nggak ya?
-
Bikin Melongo, Potret Pria yang Terobsesi Warna Merah, Putih, dan Angka 7
-
Bule Norwegia Diajak Kondangan di Indonesia, Kaget Gara-Gara Hal Ini
-
Niat Hati Sewa Mobil Mantan buat Balas Dendam, Wanita Ini Malah Apes
-
6 Kondisi Ini Bisa Memicu Mimpi Buruk, Salah Satunya Nonton Film Horor
-
Jangan Galau Lagi, Ini 5 Cara Cepat Move On dari Mantan Pacar
Jax juga menjelaskan bahwa kondisi fisik dan emosional yang baik berhubungan dengan dorongan seks yang sehat. Disebutkan pula bahwa diet bergizi bisa semakin meningkatkan kehidupan seks dengan mengurangi peradangan dan meningkatkan sirkulasi darah.
Jax menyebutkan beberapa makanan yang bisa meningkatkan libido selain minum jus buah bit. Di antaranya adalah buah-buahan, rempah-rempah dan protein tanpa lemak.
Ia pun mengatakan, delima merupakan jenis buah terbaik untuk meningkatkan libido. Sebab, buah delima mengandung antioksidan kuat yang membantu meningkatkan kadar testosteron dan aliran darah untuk mendorong libido.
Sementara itu, menambahkan rempah-rempah ke dalam makanan, seperti pala dan kayu manis, juga dapat membantu meningkatkan libido melalui aromanya. Aroma rempah-rempah ini rupanya bisa meningkatkan mood, menenangkan saraf dan memicu gairah seks.
Lebih lanjut, protein tanpa lemak yang direkomendasikan adalah ikan serta daging sapi yang diberi makan rumput dan biji-bijian. Protein ini disebut bisa memberikan stamina jangka panjang.
Kalau ingin memiliki tingkat libido yang tinggi, alangkah baiknya juga menghindari makanan dan minuman tertentu. Beberapa di antaranya adalah makanan cepat saji, gula tambahan, makanan dengan lemak jenuh berlebih, kafein, dan alkohol. (*Shevinna Putti Anggraeni)
Terkini
- Buka Puasa Mewah All You Can Eat Rasa Dunia Cuma Rp425 Ribu di The Sultan Hotel!
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri