fashion-beauty

Jahit Baju Tunangan Sendiri, Wanita Ini Dapat Berkah Banjir Pesanan Netizen

Hasil baju tunangan buatan sendiri tersebut viral di kalangan warganet.

Amertiya Saraswati
Minggu, 23 Januari 2022 | 18:28 WIB

Sebelum menikah, seseorang biasanya akan menggelar acara tunangan lebih dulu. Tak kalah penting dengan pernikahan, baju saat tunangan pun perlu menjadi perhatian.

Belum lama ini, seorang wanita asal Malaysia menjadi viral karena baju tunangan miliknya. Wanita tersebut menjahit baju tunangan sendiri.

Melansir mStar, wanita bernama Siti Rauhah Mahadhir tersebut memang bekerja sebagai penjahit. Namun, awalnya ia hendak menggunakan jasa penjahit lain.

Baca Juga: 3 Peeling Gel untuk Eksfoliasi Kulit, Harga Terjangkau Mulai dari Rp20 Ribuan

Meski begitu, Siti Rauhah disarankan neneknya untuk membuat baju tunangan sendiri saja.

"Awalnya saya tidak mau membuat baju untuk pertunangan sendiri, tapi nenek cerewet. Kata nenek, sebaiknya saya buat sendiri mengingat saya seorang penjahit. Saya pun menurut saja," ungkapnya.

Siti lantas mengungkap bahwa dirinya terinspirasi membuat baju tunangan seperti yang pernah dipakai model Malaysia bernama Hanis Zalikha.

Baca Juga: 7 Arti Mimpi Suami Meninggal, Ternyata Tak Selalu Bermakna Buruk

Viral Wanita Menjahit Baju Tunangan Sendiri (instagram.com/rauhah_)

"Saya mau yang simpel dan tak perlu pakai veil, sebaliknya hanya syal. Jadi syal itu saya panjangnya untuk disangkutkan ke jari," lanjutnya.

Siti juga tidak punya tema khusus untuk baju tunangan miliknya. Namun, ia memutuskan menggunakan warna merah marun.

"Alhamdulillah, puas bisa menciptakan kenangan pada hari bahagia sendiri. Tapi yang saya terkejut, banyak yang senang melihat gaun itu."

Siti melangsungkan pertunangan pada Desember silam. Ia lantas membagikan video dirinya membuat baju tunangan tersebut di Instagram.

Di luar dugaan, video Siti tersebut lantas menjadi viral sampai dirinya mendapat pesanan dari pelanggan baru.

Viral Wanita Menjahit Baju Tunangan Sendiri (instagram.com/rauhah_)

"Setelah video itu viral, alhamdulillah rezeki tak disangka-sangka. Ramai yang sudah memberikan pesanan. Ada yang mau baju tunangan dan nikah, ada juga baju hari raya," jelas Siti.

Selain itu, ada juga yang meminta untuk dibuatkan baju tunangan persis seperti milik Siti. Bahkan, ada pelanggan yang datang jauh-jauh dari kota lain.

Menurut Siti, ia sendiri tertarik menjahit karena nenek dan saudara ibunya. Sejak kecil, ia sudah melihat neneknya bekerja di toko jahit di Melaka.

Tidak hanya itu, Siti juga pernah sekolah menjahit hingga mengikuti latihan vokasional selama 6 bulan.

Baca Juga: 4 Zodiak Paling Konsisten Olahraga, Rajin Latihan di Pusat Kebugaran

Siti sendiri sudah menjadi penjahit secara serius sejak tahun 2019 dan telah 3 tahun bekerja sebagai penjahit.

fashion-beauty

3 Peeling Gel untuk Eksfoliasi Kulit, Harga Terjangkau Mulai dari Rp20 Ribuan

Eksfoliasi kulit perlu dilakukan secara berkala untuk mengangkat sel-sel kulit mati.

fashion-beauty

Happy Lihat Salju, Tasya Farasya Pakai Jaket Mewah Rp120 Juta

Busana hangat yang dikenakan Tasya Farasya ternyata mahal luar biasa.

fashion-beauty

Rekomendasi 4 Mineral Foundation, Aman untuk Kulit Sensitif

Mineral foundation semakin disukai karena teksturnya lebih ringan dari foundation biasa.

fashion-beauty

Aaliyah Massaid Liburan ke Swiss, Begini Gayanya Pakai Jaket Mewah

Aaliyah Massaid mengenakan jaket modis yang harganya mencapai lebih dari Rp30 juta.

fashion-beauty

Ayu Ting Ting Pamer Tas Branded Favorit, Ternyata Kembaran dengan Sosok Spesial

Ayu Ting Ting mengaku berusaha mendapatkan tas yang semirip mungkin dengan idolanya.