Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Diva pop Indonesia, Rossa dan presenter ternama, Ayu Dewi kedapatan memakai outfit yang sama dari merek Tory Burch. Dua selebritis papan atas ini mengenakan set pakaian yang terdiri dari kaos dan rok.
Geometric Print Short Slevee yang mereka kenakan dibanderol seharga Rp6,1 juta, sedangkan Pleated Plaid Patterner Midi Skirt yang jadi bawahannya senilai Rp11 juta.
Baik Rossa dan Ayu Dewi mengenakan busana ini dengan tujuan yang berbeda. Rossa memakainya untuk pemotretan dengan perusahaan ritel ternama, Time International. Dirinya berpose dengan gaya busana yang tampak kekinian.
Baca Juga
-
Gaya OOTD ala Gadis SCBD, Raisa Andriana Disanjung Cantiknya Kelewatan
-
Tasya Farasya hingga Lucinta Luna, Deretan Artis Ini Pakai Gelang Hermes Super Mahal
-
5 Inspirasi Gaya Hijab Stylish Citra Kirana, Simpel nan Menawan
-
Intip 5 Tips Kecantikan ala Tasya Sayeed, Bisa Cegah Keriput dan Penuaan Dini
-
Banting Setir saat Pandemi, Toko Sport Hijab Ini Andalkan Penjualan Online
-
PUMA Slipstream, Sepatu Ikonik yang Menampilkan NCT 127
Rossa tampak cantik dengan gaya rambut ponytail. Riasan yang dipakai juga nampak fresh dengan dominasi warna oranye.
Sementara itu, Ayu Dewi tertangkap kamera memakai busana yang sama untuk menghadiri acara pencarian bakat, Idola Cilik.
Serupa tapi tak sama, presenter kocak ini pun menambahkan korset warna oranye untuk mempercantik gaya busananya.
Soal gaya rambut, keduanya pun memilih model yang hampir sama. Namun, Ayu Dewi membiarkan beberapa helai rambutnya untuk dikepang terlebih dahulu.
Walau pakai busana yang sama, keduanya terlihat memiliki gaya berbeda, termasuk soal pemilihan aksesoris. Rossa memilih untuk tampil minim perhiasan, sedangkan Ayu Dewi terlihat memakai gelang, jam tangan, dan juga anting-anting yang lumayan mencolok.
Setelah melihat gaya busana Ayu Dewi dan Rossa yang serupa tapi tak sama ini, manakah favoritmu?
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby