
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Film Pengabdi Setan 2 resmi tayang di bioskop sejak 4 Agustus 2022 dan mendapatkan banyak respons positif. Apalagi film ini dibintangi aktor dan aktris terkenal serta berbakat seperti Tara Basro.
Pada malam Gala Premiere film horor ini, Tara Basro berhasil menyita perhatian publik karena gaya busana yang ia pilih. Selain itu, dirinya tampil dengan memukau dan sangat khas seperti biasanya.
Ditambah lagi, istri Daniel Adnan ini tampil dengan outfit keren sekaligus memancarkan aura seram. Hal itu lantaran dirinya blak-blakan di Instagram tentang apa yang menjadi inspirasi outfitnya pada acara tersebut.
Baca Juga
-
Hadirkan Sentuhan Premium, lavojoy Luncurkan Produk Perawatan Tubuh di Indonesia
-
Biar Tampan Maksimal, Ini 3 Perawatan yang Paling Populer di Kalangan Pria
-
Tak Mau Ketinggalan, Nessie Judge Ramaikan Tren Makeup Arabian Nights
-
Bucin Banget! Titi Kamal Bagikan Surat Cintanya untuk Suami saat Awal Pacaran
-
Viral Wanita Ini Balas E-mail Penolakan Kerja dengan Meme, Hasilnya Mengejutkan
-
So Stunning! Gaya Elegan 5 Selebriti Kenakan Gaun Off-Shoulder
Hingga Jumat (5/8/2022), unggahan berupa beberapa foto ini sudah mendapatkan sampai 19 ribu likes. Diprotet dalam cahaya gelap nan kemerahan, penampilan sang aktris sangat merefleksikan suasana di film Pengabdi Setan 2.
"Dress ini terinspirasi dari kain kafan usang dan baju putih iconic IBU dengan detail payet merah menyerupai cipratan darah dan biji saga," imbuhnya di Instagram.
Beda dari yang lain, saat Gala Premiere, Tara mengenakan sebuah dress putih yang terinspirasi kain kafan usang. Selain itu, dress tersebut dibuat berdasarkan baju ikonik tokoh Ibu di filmnya.
Didesain dengan belahan yang tinggi sampai ke paha kiri, dress ini mampu menunjukkan kesan elegan nan seksi. Bagian paling menarik ada pada hiasan payet merah darah yang mengelilingi bajunya.
Berdasarkan unggahannya, penampilan Tara Basro ini merupakan hasil kerja sama dari beberapa orang. Mulai dari Maison Baaz Couture sebagai brand dan visual artist Jonathan Andy Tan.
Penampilan Tara Basro juga mendapatkan komentar dari warganet. Tidak sedikit yang memberikan pujian akan penampilannya tersebut.
Seorang warganet berkomentar, "Cakep banget."
"Keren bodinya Mbak Tara Basro," puji warganet warganet lainnya.
Ada juga warganet yang berkomentar, "Kacau banget cakepnya."
Terkini
- Kamu Terlalu Mandiri: Ketika Kemandirian Perempuan Masih Dianggap Ancaman
- Support System Seumur Hidup: Bagaimana Kakak Adik Perempuan Saling Menguatkan?
- Women News Network: Menguatkan Suara Perempuan dari Aceh hingga NTT
- Saatnya Berbagi Tugas di Dapur, Karena Memasak Bukan Hanya Tanggung Jawab Perempuan
- Lajang dan Bahagia: Cara Perempuan Menikmati Hidup Tanpa Tekanan Sosial
- Plan Indonesia dan SalingJaga Gelar Soccer for Equality, Dukung Kesetaraan Pendidikan Anak Perempuan NTT
- Paternity Leave Bukan Sekadar Cuti, Tapi Wujud Budaya Kerja yang Inklusif
- Koper Ringan, Gaya Baru Menjelajah Dunia Tanpa Beban
- Body Positivity vs Body Neutrality: Mana Jalan Terbaik Menerima Tubuh Apa Adanya?
- Wujud Kesetaraan di Dunia Transportasi, Kartini Masa Kini di Balik Kemudi